Nah..kami akan melanjutkan perjalanan kami.... Masih di tanggal 7 Juni, malam hari kami tiba di ibu kota Sinjai. Penginapan telah siap (numpang di rumah salah satu anggota tim ekspedisi). Seiring datangnya malam maka perut ini juga mulai bernyanyi meminta makanan. Agenda berikutnya di mulai. Makan malam ikan bakar plus minum minas (minuman khas sinjai) di TPI Lappa Sinjai. Keseruan dari makan malam ini karena kami sendiri yang membeli ikan bakar yang masih segar di TPI Lappa kemudian di bawa ke warung tempat pembakaran yang juga satu lokasi. Untuk biaya tenang saja karena kita bisa menawar dengan penjual ikan. Cost Makan Untuk 7 org Beli Ikan Rp. 100.000 Beli Paket Bakar (nasi+sambal+minas, dll) Â Rp. 70.000 - 100.000 Jadi murah meriah kan.... Di tempat ini pula kami mempelajari jalur jalur perekonomian pesisir Sinjai
Malam semakin larut, namun perjalanan malam belum selesai. Kami harus terlebih dahulu mencari informasi kapal yang bisa di sewa untuk keliling di gugusan 9 pulau. Melalui jaringan teman (sebaiknya cari jaringan teman untuk memudahkan akses) akhirnya kami memperoleh boat yang siap mengantar kami berkeliling 9 pulau. Cost (saat itu belum naik BBM dan melalui jaringan teman) Harga Normal Boat (muat 7-8 orang) : Rp. 20.000 untuk satu pulau jadi Rp. 180.000 untuk satu orang Harga Jaringan Teman Boat (7-8 orang): Rp. 500.000 untuk 7 orang....
Ini dia gugusan pulau sembilan kabupaten Sinjai 1. Pulau Kanalo 1 2. Pulau Kanalo 2 dua pulau ini di hubungkan dengan jembatan. Sehingga sisi keromantisan tempat ini sangat terasa
3. Pulau Katindoang
4. Pulau Larea-rea, pulau tak berpenghuni namun memiliki pasir pantai yang sangat indah plus gugusan batu alam seperti yang di temukan di belitung iya sebaiknya membawa bekal dan makan saja di pulau ini serasa ada di
private beach
5. Pulau Kodingare 6. Pulau Batanglampe Perjalanan ke dua pulau diatas tidak kami masuki namun kami tetap melihat pulau ini. Hal ini di karenakan hari semakin sore 7. Pulau Leang-leang
8. Pulau Kambuno (ibu kota kecamatan pulau sembilan) pulau ini adalah ibu kota kecamatan. Hanya di lokasi ini yang paling ramai penduduk. Di depan rumah sangat banyak di temukan penjemuran teripang dan rumput laut. Hal ini menyimpulkan bahwa teripang dan rumput laut adalah mata pencaharian utama di pulau ini. Selain itu hanya di pulau ini yang terdapat listrik PLN sedangkan pulau yang lain menggunakan gendset yang di nyalakan mulai jam 5 sore sampai 2 malam. Di pulau ini juga terdapat sekolah SMP yang berlokasi di pucak pulau.
9. Pulau Buruloe. Pulau terbesar dan kami jadikan tempat menginap plus menjalankan agenda bakar ikan dengan warga pulau Melalui jaringan teman, kami di pertemukan dengan pak Mukhlis. Di rumahnya lah kami akan beristirahat.
Nah di pulau ini juga terdapat pulau rakyat yaitu sumur jodoh. Untuk ke sumur jodoh memang kami harus bermain lumpur-lumpur (saran: kalau mau ke sumur jodoh cari waktu air laut surut dan menjelang sian-sore hari). Mitos dari sumur ini "barang siapa yang terpleset (terjatuh) tanpa di sengaja di sekitar sumur maka jodohnya semakin dekat" nah ini cocok buat anda-anda yang kesulitan jodoh..hehehe (maaf pic gak ada karena kami ke lokasi malam hari) Agenda bakar ikan dengan warga pulau. Sebaiknya membeli ikan di TPI karena sedikit susah menemukan penjual ikan di pulau.
Nah untuk balik lagi ke daratan Sinjai, kami menggunakan perahu penyeberangan rakyat. Hal ini kami lakukan untuk mengetahui bagaimana aktifitas ekonomi masyarakat pesisir. Perjalanan memang agak sedikit memakan waktu namun akan tetap memberikan pengalaman yang sangat menarik. Untuk kapal ini hanya ada satu kali perjalanan dalam sehari. Biayanya pun sangat murah yakni Rp. 5.000/org (sblum naik BBM) .Dan akan berangkat dari pulau Buruloe jam 8 pagi. Jadi kami di tuntut bangun subuh hari. Tapi jangan mengeluh karena Sunrise akan terasa sangat romantis di pulau ini..
Suasana TPI Lappa Sinjai di pagi hari. Di mana aktifitas ekonomi nelayan akan mulai berjalan
nah dalam menjalani 9 pulau, kami mendapatkan bonus pulau yaitu kami menemukan gusung (pulau yang muncul akibat surut laut)... Perjalanan ke Kabupaten Sinjai Selesai Namun ada beberapa tempat yang sempat di singgahi (yang boleh anda singgahi) 1. Benteng Balangnipa Sinjai
2. Bukit Purbakala Batupake Gojeng Perjalanan kami pun usai, Ekspedisi kali ini sangat menyenangkan dan akan memberikan pengalaman yang luar biasa. Buat kamu-kamu yang mau gabung Komunitas Travelling Kopma Unhas  atau mau dapat info lebih lanjut ttg perjalanan kami silahkan ke Sekretariat Kopma Unhas di gedung PKM Unhas Insya Allah, trip kami akan memberikan manfaat dan pengalaman yang luar biasa -the end- Next Trip. Bukit Bintang desa Bacu Bacu Kabupaten Barru
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Lihat Travel Story Selengkapnya