Setelah mengetahui pentingnya dukungan emosional terhadap anak, penulis akan memberikan informasi baru yang tak kalah penting. Artikel ini akan membahas tentang strategi atau cara membangun kesehatan mental yang baik.
Kesehatan mental yang kuat adalah hal yang penting untuk menjalani hidup dengan seimbang. Dalam menghadapi berbagai tantangan hidup, seseorang dengan kesehatan mental yang baik akan lebih mampu bertahan dan mengelola stres,mengontrol emosi, serta mengatasi masalah yang muncul. Dilansir dari prudential.co.id, ada 10 cara untuk membangun kesehatan mentak yang baik. Di sini penulis akan merangkumnya menjadi 3 hal utama dengan bahasa penulis sendiri. Berikut ini tiga kategori utama strategi untuk membangun kesehatan mental yang kuat.
1.Membangun Kesehatan Fisik dan Pola Hidup Sehat
Kesehatan fisik dan mental saling berhubungan erat. Gaya hidup yang sehat dapat membantu memperkuat kondisi mental, karena tubuh yang sehat akan memberikan energi dan kebugaran yang memadai untuk menghadapi stres. Cara untuk membentuk pola hidup sehat antara lain:
- Tidur yang Cukup: Tidur yang cukup sangat penting untuk menjaga keseimbangan emosi. Waktu tidur yang dibutuhkan remaja yaitu 7-9 jam setiap malam agar tubuh dan otak dapat beristirahat secara optimal.
- Olahraga Teratur : Aktivitas fisik seperti olahraga dapat meningkatkan produksi endorfin yang bisa memperbaiki suasana hati, meredakan stres, dan meningkatkan kesejahteraan secara keseluruhan.
- Makanan Sehat : Nutrisi yang baik berperan penting dalam menjaga kesehatan mental. Konsumsi makanan bergizi seperti sayuran, buah-buahan, protein, dan karbohidrat dapat meningkatkan fungsi otak dan mengurangi risiko depresi.
 2. Mengelola Emosi dan Stres
Mengelola emosi dan stres adalah kunci untuk menjaga keseimbangan mental. Disetiap Kehidupan selalu ada tekanan, namun kemampuan seseorang dalam menghadapinya yang dapat menentukan dampaknya terhadap kesehatan mental. Selanjutnya, penulis akan memberikan tips dan trik untuk mengelola emosi dan stres, antara lain:
- melatih fokus dan Meditasi: Melatih fokus dan meditasi dapat membantu seseorang tetap fokus pada saat ini dan melepaskan beban pikiran yang menekan. Hal ini sangat efektif untuk mengurangi kecemasan dan stres.
- Menetapkan Batasan yang Sehat : Jangan takut mengatakan "tidak" ketika merasa terbebani. Dengan menetapkan batasan yang jelas dengan orang lain dapat membantu melindungi keseimbangan emosional dan mencegah kelelahan fisik maupun mental.