Adanya teknologi komunikasi dan informasi dengan segala ke canggihannya sangat membawa perubahan. Teknologi memberikan kemudahan bagi para pengguna untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan. Dan teknolgi ini sanagat memberikan manfaat bagi berbagai bidang, termasuk pendidikan.
Pada dasarnya pendidikan sangat erat kaitannya dengan informasi dan komunikasi, begitu juga program-program pendidikan luar sekolah. Karna dalam dunia pendidikan, teknologi telah memberikan kemudahan untuk memperoleh berbagai informasi guna  dalam mencari referensi-referensi dari suatu program ataupun kegiatan.
Semakin tersedianya teknologi dan semakin diterimanya teknologi tersebut oleh masyarakat dan warga belajar akan menjadikan masyarakat atau warga belajar tersebut berkembang secara mandiri karena memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi untuk kegiatan-kegiatan yang positif. Jadi TIK tidak hanya membantu masyarakat atau warga belajar dalam pelaksanaan proses pembelajaran atau pun dalam pelaksaan program PLS, namun secara tidak langsung TIK memberikan perubahan sosial bagi masyarakat atau pun warga belajar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H