Mengingat waktu, kami tidak punya cukup waktu untuk berkeliling menikmati Pantai Senggigi. Tapi, berkesan mendalam akan keunikannya.Â
Keunikan akan gradasi warna pasir hitam dan putih, air laut yang jernih, ombak yang beriak tenang dan semilir angin yang melelapkan tak akan terlupakan.Â
Aktivitas dermaga yang membawa wisatawan dari Pantai Senggigi ke Padangbai, Bali juga mengasyikkan disimak. Wisatawan mancanegara menuju Bali ini kebanyakan membawa peralatan surfing.
Â
Kawasan Mandalika yang menjadi prioritas pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK), dan booming berdampak pada Pantai Senggigi. Semoga Pantai Senggigi yang molek ini tak terlupakan karena pernah menjadi primadona wisata Lombok. Fasilitas umum di Pantai Senggigi sudah mulai ada yang tidak terawat.Â
Ayo berwisata ke Lombok yang memiliki kekayaan alam dan keindahan alam tiada tara. Pantai-pantai, pulau-pulau yang indah, Gunung Rinjani yang eksotis sang atap Lombok, Lombok sungguh memiliki pesona alam yang menakjubkan.Â
Keramahtamahan masyarakat, kemudahan berwisata di Lombok sangat mengesankan. Salam dari Lombok.
Lombok, 1 Desember 2023
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H