Jum'at adalah hari raya umat Muslim tiap 1 pekannya. Ia juga disebut sebagai "sayyidul ayyam" tuannya para hari-hari yang lain. Terdapat 3 hal yang menyebabkan amal menjadi berkali lipat, yakni:Â
1. "Syaroful 'Amil" karena mulianya orang yang beramal.
2. "Syarofuz-zaman" karena mulianya waktu yang di dalamnya kita beramal
3. "Syarofol Makan" karena mulianya tempat yang digunakan untuk beramal.
Jum'at sebagai "asyroful-yaum" atau hari yang paling mulia merupakan momentum atau "teming" yang tepat bagi seorang Muslim untuk banyak-bnyak beramal kebaikan.Â
Beramal kebaikan, tentu dapat berupa beberapa hal. Di antara yang paling mudah adalah sebagai berikut:Â
1. Membaca Sholawat Nabi
2. Membaca Al-Quran
3. Bersedekah, Berinfak, atau menebar kebaikan
4. Memperbanyak Berdo'a
5. Berbakti kepada orangtua
6. Beribadah dengan tekun
7. Dan lain sebagainya.
Salah satu do'a agar kita menjadi pribadi Muslim yang dicintai Alloh adalah sebagai berikut:Â
"Allohummaj'alnaa min 'ibaadikassholihiin"Â
Ya Allah jadikanlah kita menjadi hamba-hamba yang Sholih. Amiin.
Selain do'a tersebut, sebaiknya setiap seusai sholat jangan sampai lupa membaca do'a ini:
"Robbana Hab lana min azwajina wa dzurriyyatina qurrota a'yun waj'alna lil muttaqiina imamaa"Â
Ya Rabb karuniailah kami istri-istri/suamu-suami dan keturunan yang sejuk dalam pandangan dan jadikanlah kami orang-orang yang bertaqwa (senantiasa merasa di awasi oleh Allah SWT).
Demikian semoga bisa bermanfa'at.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H