Aku adalah sekedar titipan padamu
Aku diurus dan dibesarkan olehmu
Aku dididik dan dibiayai olehmu
Hingga tahu tentang dunia dan cinta
Hingga tahu tentang baik dan buruk
Tapi harus bagaimana ku berbakti?
Selama ini aku selalu menyakiti
Tak ada banding kebaikan hati
Hanya engkau Ayah dan Ibu
RidhoNya adalah ridho kalian
MarahNya adalah marah kalian
AmpunanNya adalah ampunan kalian
Dan lihatlah...
Apa yang telah kuberi untuk kalian?
Kesusahan demi kesusahan
Kegelisahan demi kegelisahan
Kecemasan karena magrib belum kembali ke rumah
Kesal, tapi tak pernah marah
Mengingatkan kembali, tapi sekejap aku lupakan
Hanya ada ketulusan pada kalian
Semoga dosaku terhadap kalian diampuni Allah
Begitupun Allah mengampuni dosa-dosa kalian...
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI