Mohon tunggu...
Farid Rizka Nugraha
Farid Rizka Nugraha Mohon Tunggu... Freelancer - _

Menyampaikan informasi tentang misteri dan kejadian yang sedang viral.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Gadis Ukraina Menjadi Viral Bagikan Video di Ruang Bawah Tanah

23 Maret 2022   10:05 Diperbarui: 23 Maret 2022   10:15 693
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Seorang gadis Ukraina yang memiliki akun yang bernama Valerisssh menjadi viral di tiktok karena unggahannya yang unik, ia membagikan aktivitasnya sehari-hari di ruang bawah ditengah operasi penyerangan Rusia ke Ukraina, akun Valerisssh menunjukkan bagaimana dia dan orang tuanya tinggal di ruang bawah tanah. Wanita yang berasal dari Chernihiv Ukraina tersebut sering membagikan kegiatan sehari-harinya mulai dari bangun tidur saat pagi hari, memasak di ruang dapur khusus bawah tanah, menunjukkan penampilan hewan peliharaannya serta keluar rumah untuk membeli keperluan sambil menunjukkan lingkungan sekitar akibat operasi militer Rusia.

Akun Valerisssh diketahui telah mengumpulkan lebih dari 300 ribu follower sejak presiden Vladimir Putin meluncurkan operasi militernya ke Ukraina dua pekan yang lalu. Unggahannya kerap menunjukkan invasi besar besaran tersebut yang belum juga mereda, videonya yang menunjukkan ''my typical day in a bomb shelter''  telah dilihat sebanyak 22 juta kali oleh warganet. videonya terkesan santai saat dia di penampungan termasuk menunjukkan dirinya bermain dengan hewan peliharaannya, begitu pula saat ia mengeringkan rambutnya menggunakan alat yang disebut mirip alat militer.

TikTok Valerisssh 
TikTok Valerisssh 

Wanita tersebut membuat videonya terkesan sedikit humoris  dengan menuliskan bahwa hewan peliharaanya mungkin bingung karena mengapa keluarga mereka tinggal di ruang bawah tanah atau bunker, gadis itu juga bertanya-tanya sampai kapan kondisinya seperti itu. Alih-alih menggunakan lagu kesedihan ia justru menggunakan lagu optimistis che cha luna dari penyanyi Jaz Louis Prima di video tersebut, Valerisssh juga memamerkan ruang tempat perlindungan bombnya sambil bergurau bahwa itu adalah hotel bintang lima. beberapa warganet menganggap video Valerisssh layaknya influencer. Mereka juga memuji Valerisssh karena telah memberi wawasan tentang konflik Rusia Ukraina secara real-time.

''Internet telah mengubah perang seperti yang kita ketahui'' kata salah satu warganet, sementara yang lain ada yang berkomentar ''bayangkan akan ada siswa yang menonton ini dikelas sejarah suatu hari nanti". Ada juga warganet lain memberikan simpati ''anda memukau dengan kegigihan anda, cinta dari Amerika'' tulis seorang pengguna.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun