Mohon tunggu...
Farha Rahmadhani Wibowo
Farha Rahmadhani Wibowo Mohon Tunggu... -

Berproses🌸

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Yuk! Instopeksi Diri Sebelum Tidur

7 April 2018   16:58 Diperbarui: 7 April 2018   17:20 1033
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
gambar: ngopibareng

Gutten Abend pembaca setia! Berbicara tentang introspeksi diri kira-kira apa saja sih yang kalian pikirkan? Sebelumnya apa kalian paham tentang apa itu introspeksi diri??? Kelihatanya pertanyaan yang sangat mudah, akan tetapi masih banyak kan yang masih binggung akan makna yang sebenarnya tentang instropeksi diri tersebut. Yuk simak yaaaaa :):)

            Nah, sebenarnya introspeksi diri itu adalah pengamatan kita terhadap diri sendiri baik itu yang buruk atau yang baik terhadap diri kita, yang intinya instropeksi diri itu melihat diri sendiri atau mengkoreksi perbuatan, sikap, kelemahan, serta kesalahan dari diri kita sendiri. Tentunya hal ini sangat penting bukan, agar kita tidak egois, agar kita juga selalu mengerti dan memahami diri kita sendiri lebih dari kenal, bukan?

            Instropeksi diri itu sangat penting? Ya! Sangat sekali penting karena dengan instropeksi diri kita akan menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelumnya, karena introspeksi ibarat kita bercermin dan mengevaluasi apa saja yang telah kita lakukan, melakukan hal burukkah? Hal baikkah? Agar kita juga mengetahui hal buruk apakah yang harus kita tinggalkan, dan hal baik apakah yang harus kita pertahankan.

            Tentunya instropeksi diri harus dilakukan setiap saat, khususnya sebelum tidur juga disunnahkan untuk berinstropeksi diri dari ketika kita bangun sampai akan tidur lagi. Hal apa yang seharian kita lakukan, baik ataukah buruk. Yang tentunya dalam instropeksi diri kita akan menemukan banyak sekali hikmah, diantaranya :

Pertama adalah kita jadi mengetahui kekurangan akan diri kita, yang tentunya mendorong kita akan menjadi lebih baik lagi bukan. Tentunya semua orang pasti mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Dan mengenal dirinya masing-masing.

Kedua, mendorong kita untuk memperbaiki kekurangan kita, sehingga kita akan lebih hati-hati, tidak sekali-kali membanggakan diri sendiri. Atau beranggapan kita lebih baik dari orang lain. Yang tentunya sifat tersebut tidaklah baik.

Ketiga, kita tidak akan mudah menyalahkan orang lain atas apa yang telah dilakukan. Menjadikan kita lebih berhati dalam segala sesuatunya.

Keempat,  membuat kita akan lebih menjadi pribadi yang bertanggung jawab atas apa yang telah kita lakukan.

Kelima, kita akan menjadi pribadi yang lebih baik lagi dari kemarin setelah mengkoreksi diri kita dalam keseharian ketika akan tidur.

            Sangat penting sekali untuk dilakukan, bukan? Paling tidak lakukanlah instropeksi diri sebelum tidur, karena instropeksi diri sangat penting untuk dilakukan.

Sekian, mohon maaf jika masih banyak kekurangan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun