STMIK Antar Bangsa sebagai perguruan tinggi telah membangun komitmen dan kepedulian yang besar terhadap kualitas pendidikan bagi para mahasiswa selama menempuh perkuliahan. Dalam hal ini diharapkan para lulusan dapat menjadi anggota masyarakat yang memiliki kompetensi, profesional, serta berbudi luhur.
Selain sebagai kampus yang khas dengan warna merah marun itu, STMIK Antar Bangsa berharap agar setiap lulusannya dapat bersaing di dunia kerja Indonesia dan global, serta berwirausaha dengan menciptakan lapangan pekerjaan baru. Dan yang penting adalah tetap menjaga nama baik almamater.
Momen wisuda tahun ini menjadi harapan bagi STMIK Antar Bangsa dalam mewujudkan Dream Daqu. Sedari awal, Kampus IT nya DaQu ini telah memperpadukan ilmu teknologi dengan ilmu Al-Qur'an melalui program tahsin dan tahfidz yang telah ada. Program ini sebagai salah satu dream dari pendiri Daarul Qur'an, KH. Yusuf Mansur, S.H.I., M.E., dalam mencetak para generasi unggul Indonesia yang paham akan informasi berbasis teknologi dan juga fasih dalam membaca dan menghafal Al-Qur'an.
Pada kesempatan itu, Kyai Yusuf turut memberikan Orasi Ilmiah kepada para wisudawan agar dapat bersiap dalam menghadapi tantangan zaman yang semakin menantang. Beliau mengungkapkan juga bahwa para alumni dapat menjaga akhlakul karimah dengan baik dalam mengiringi setiap langkah kehidupan. Di akhir, beliau menerangkan agar SDI Daarul Qur'an, terkhusus bagi lulusan STMIK Antar Bangsa agar dapat belajar banyak dari pihak luar agar wawasan dan pengalaman baru bisa didapat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H