"Sesungguhnya yang takut kepada Allah di antara hamba-hamba-Nya, hanyalah ulama" (QS. Fathir: 28).
Ibnu Katsir rahimahullah berkata, "Sesungguhnya yang paling takut pada Allah dengan takut yang sebenarnya adalah para ulama (orang yang berilmu). Karena semakin seseorang mengenal Allah Yang Maha Agung, Maha Mampu, Maha Mengetahui dan Dia disifati dengan sifat dan nama yang sempurna dan baik, lalu ia mengenal Allah lebih sempurna, maka ia akan lebih memiliki sifat takut dan akan terus bertambah sifat takutnya." (Tafsir Al-Qur'an Al-'Azhim, 6: 308).
Para ulama berkata,
"Siapa yang paling mengenal Allah, dialah yang paling takut pada Allah".Â
- Orang Yang Berilmu Akan Allah Angkat Derajatnya
 Allah Ta'ala berfirman:
 ... ..
"...Niscaya Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat..." (QS. Al-Mujadilah [58]: 11).
ANJURAN UNTUK PARA PENUNTUT ILMU UNTUK MEMPERBANYAK ZIKIRÂ
Setiap orang islam seyogiyanya mengisi seluruh waktunya dengan berzikir kepada Allah, berdoa, memohon seraya merendahkan diri kepada-NYA, membaca Al-Qur'an, dan bersedekah supaya terhindar dari marabahaya. Zikir akan membuat seorang hamba menjadi beruntung. Hal ini sebagaimana  firman Allah Subhanahu wa ta 'ala:
"Dan ingatlah Allah banyak-banyak supaya kamu beruntung." (QS. Al-Jumu'ah: 10)
Semoga bermanfaat. Alhamdulillahilladzi bi ni'matihi tatimmush sholihaat. Segala puji bagi Allah yang dengan nikmat-Nya segala kebaikan menjadi sempurna.