Tuan..
Sudah lama tak jumpa
Kabar baik kah, tuan?
Tuan..
Lusa kita masih berbincang
Bercakap dari hati ke hati
Menertawakan kepahitan duniawi bersama
Tanpa sepatah kata, kita berpisah
Tuan..
Kabar baik kah, tuan?
Tamu yang lusa singgah, masih kah menetap?
Saya mendambakan kenangan silam
Menertawakan kepahitan duniawi bersama
Tuan..
Bisakah kita berjumpa lagi, atas nama kenangan bersama
Pada langit jingga kala itu
Tanpa sebuah kata, hanya senyuman dan canda bersama
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H