Mohon tunggu...
Faqih Muhammad Murtaqi
Faqih Muhammad Murtaqi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa IPB University

Departemen Geofisika dan Meteorologi - Program Studi Meteorologi Terapan

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKNT IPB Tingkatkan Keselamatan Pengendara di Desa Ciasmara dengan Memasang Convex Mirror

26 Juli 2023   17:55 Diperbarui: 26 Juli 2023   18:16 201
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: Dokumentasi pribadi (25 Juli 2023)

Convex Mirror atau cermin cembung merupakan perangkat tambahan yang dipasang di tepi jalan dengan tujuan menambah jarak pandang para pengemudi kendaraan bermotor. Secara umum cermin cembung dipasang di lokasi dengan keterbatasan jarak pandang atau blind spot seperti tikungan tajam atau pertigaan jalan. Cermin cembung membantu menambah jarak pandang menjadi lebih luas dan mengurangi blind spot sehingga diharapkan dapat mengurangi angka kecelakaan dengan membantu mendeteksi kendaraan dari arah berlawanan. Jika kendaraan dari arah yang berlawanan terlihat, maka pengendara dapat mengatur posisi dan kecepatan kendaraan sehingga meningkatkan keselamatan pengendara.

Sumber gambar: Dokumentasi pribadi (25 Juli 2023)
Sumber gambar: Dokumentasi pribadi (25 Juli 2023)

Pemasangan cermin cembung di Desa Ciasmara, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor oleh mahasiswa KKNT IPB ini dilatarbelakangi oleh kondisi jalan yang memiliki beberapa blind spot dan juga tikungan tajam, salah satunya yaitu di pertigaan Jalan KH. Abdul Hamid yang menuju daerah objek wisata alam Desa Ciasmara tepatnya di depan KSP-PS Mitra Anggota SiraA. Menurut Bapak Juandi selaku ketua RT 04 RW 05, pemasangan cermin cembung di daerah tersebut sangat penting karena merupakan jalan menanjak dan tikungan tajam. Jika ada mobil yang mengangkut barang berat naik ke jalan utama dan di tikungan terdapat mobil lain, dikhawatirkan mobil tidak dapat menahan beban dan mundur kembali sehingga dapat membahayakan pengendara yang lain. Selain itu, di daerah pertigaan juga sering terdapat angkutan umum yang menunggu penumpang sehingga menghalangi lalu lintas kendaraan. Dengan dipasangnya cermin cembung, diharapkan angkutan umum tidak berhenti di depan pertigaan agar tidak menghalangi jarak pandang dari cermin cembung. Maka dari itu, tim KKNT IPB University Desa Ciasmara melakukan pemasangan cermin cembung di lokasi tersebut yang bertepatan di RT 02 RW 06.

Sumber gambar: Dokumentasi pribadi (25 Juli 2023)
Sumber gambar: Dokumentasi pribadi (25 Juli 2023)

Pemasangan cermin cembung dilaksanakan pada tanggal 25 Juli 2023 yang dibantu oleh beberapa pihak diantaranya yaitu Pak Juandi selaku ketua RT 04 RW 05, Pak Eman selaku ketua RT 02 RW 06, dan beberapa pihak lainnya. Menurut Pak Eman, pemasangan cermin cembung ini sudah direncanakan sebelumnya dan akan diajukan ke pihak desa sebagai rencana pembangunan jangka menengah desa. Namun, ajuan tersebut masih belum pasti dan membutuhkan waktu yang lama untuk terealisasi. Maka dari itu, Pak Eman sangat berterima kasih kepada mahasiswa KKNT IPB yang telah membantu merealisasikan pemasangan cermin cembung di Desa Ciasmara.

Sumber gambar: Dokumentasi pribadi (25 Juli 2023)
Sumber gambar: Dokumentasi pribadi (25 Juli 2023)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun