Mohon tunggu...
Faqih Ma arif
Faqih Ma arif Mohon Tunggu... Dosen - Civil Engineering: Discrete Element | Engineering Mechanics | Finite Element Method | Material Engineering | Structural Engineering |

Beijing University of Aeronautics and Astronautics | 601B号房间 | 1号楼, 外国留学生宿舍 | 北京航空航天大学 | 北京市海淀区学院路 | 37學院路, 邮编 |100083 |

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Indahnya Momen Lebaran "Virtual"

24 Mei 2020   18:00 Diperbarui: 24 Mei 2020   17:57 1007
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Shalat idul fitri di Beijing tahun lalu | dokpri

Agama harus menjadi pedoman hidup muslim, buahnya adalah kebaikan yang tulus, menjauhi keburukan dengan sepenuh hati, dengan tanpa basa basinya. Kehidupan beragama kita selama ini seharusnya ditunaikan berdasakan semata karena Allah, bukan dengan tujuan lainnya.

Khutbah idul fitri virtual oleh kyai Kapandi| dokpri
Khutbah idul fitri virtual oleh kyai Kapandi| dokpri

Khotib mengingatkan dalam pesan penutup khutbah untuk senantiasa menjaga amalan pada bulan ramadan, dan kemudian dapat melanjutkannya hingga ramadan tahun mendatang. Shalat dan khutbah shalat ied selanjutnya ditutup dengan do'a bersama dipimpin oleh kyai Kapandi.

Pasca Ied
Seluruh rangkaian ibadah shalat ied pun berakhir sekitar pukul 6.35 waktu Indonesia. Satu sama lain saling berkomunikasi secara virtual, memohon maaf atas segala kesalahan yang telah diperbuat dan serta memohon pengertiannya karena sulitnya situasi saat ini tidak memungkinkan untuk dapat bertatap muka.

Silaturahim virtual| dokpri
Silaturahim virtual| dokpri

Silaturahim bersama keluarga secara virtual | dokpri
Silaturahim bersama keluarga secara virtual | dokpri
Orangtua, anak, saudara, dan keluarga besar lainnya saling menyapa satu sama lain. Hal ini tidak mengurangi rasa hormat serta haru karena terpisahnya jarak antara kita. Ramah tamah kami laksanakan hingga pukul 07.30 waktu Indonesia.

Shalat Ied di KBRI Beijing ditiadakan
Tahun ini merupakan pertama kalinya sejak saya menempuh pendidikan di Beijing, bahwa shalat ied ditiadakan karena adanya kebijakan pemerintah yang membatasi aktivitas keramaian di tengah pandemi covid-19.

Tangkapan layar dari medsos KBRI Beijing | dokpri
Tangkapan layar dari medsos KBRI Beijing | dokpri
KBRI Beijing melalui laman medsos WeChat menyampaikan pengumuman tentang tiadanya pelaksanaan sholat berjamaah sebagaimana tahun-tahun sebelumnya. Pengumuman inipun dimaklumi oleh warga Indonesia yang sedang berada di Beijing.

Shalat idul fitri di Beijing tahun lalu | dokpri
Shalat idul fitri di Beijing tahun lalu | dokpri
Tidak hanya itu, KBRI Beijing juga meniadakan open house sebagaimana biasanya yang dilaksanakan pada tahun lalu. Selain dua agenda besar tersebut di atas, berbagai acara penting lainnya juga dilaksanakan secara virtual.

Kemeriahan lebaran di Beijing tahun lalu | dokpri
Kemeriahan lebaran di Beijing tahun lalu | dokpri
Akhir kata, semoga momen spesial shalat ied virtual ini menjadi pengalaman baru, yang dapat dijadikan referensi untuk penentuan kebijakan di masa mendatang. Atas nama keluarga kami mengucapkan "Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1441 H", Mohon maaf lahir dan batin.

Semoga bermanfaat
Copyright @fqm2020
References 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun