7. Pasien melarikan diri dari Rumah Sakit Union (Xiehe)
Berita pasien yang melarikan diri dari Rumah Sakit Union juga tidak benar. Menurut kabar yang beredar, ada seorang pasien deman dari Wuhan, Hubei yang kembali ke Beijing.
Kemudian pasien tersebut pergi ke rumah Sakit Xiehe untuk perawatan. Setelah di diagnosa coronavirus, pasien ini kemudian melarikan diri dari rumah sakit dan akhirnya kehilangan kontak.
Berdasarkan berita resmi Weibo dan Peking Union (Xiehe) Medical College menyatakan bahwa setelah dilakukan penyelidikan dan verifikasi, pasien sebenarnya tidak kehilangan kontak.
Setelah dilakukan rangkaian pemeriksaan, Sang pasien justru tidak terkontaminasi virus (negatif) setelah mendapatkan review dari CDC Beijing.
8. Keluarga Wuhan yang terdiri dari tiga orang yang mengunjungi Disney di diagnosis dengan virus corona baru
Berita tentang tiga orang yang merupakan satu keluarga dari Wuhan yang mengunjungi Disney pada tanggal 22 Januari 2020 juga tidak benar.
Disampaikan dalam berita tersebut, ketiganya di diagnosis menderita pneumonia baru dan dikirim ke Rumah Sakit Rakyat Daerah Pudong Shanghai. Karena hal ini, terjadilah dampak kekhawatiran kepada masyarakat mengingat Disney sendiri sebagai wahana destinasi yang sangat besar.
Setelah dikonfirmasi, Shanghai Disney Resort menyatakan bahwa berita itu tidak dapat di pertanggungjawabkan. Bahkan saat ini, Disney Resort beroperasi secara normal dan terus mendapatkan kunjungan dari wisatawan.
9. Ada formula Pengobatan Tradisional Tiongkok (TCM) yang dapat mencegah pneumonia Wuhan yang baru
Metode penyembuhan virus corona telah beredar dalam kelompok WeChat, dalam informasi tersebut disampaikan bahwa sebuah Rumah Sakit Pengobatan Tradisional China Provinsi Guangdong, telah menemukan formula untuk menyembuhkan virus corona.
Hal ini langsung dibantah oleh pihak Rumah Sakit Pengobatan Tradisional China Provinsi Guangdong pada tanggal 21 Januari 2020 melalui akun WeChat, bahwa berita tersebut terkonfirmasi tidak benar.