Mohon tunggu...
Fany AgustinFadhila
Fany AgustinFadhila Mohon Tunggu... Aktris - Mahasiswa Baru Ilmu Komunikasi UPN Veteran Jawa Timur

Mahasiswa dengan minat besar pada dunia Jurnalistik. Aktif dalam dunia Jurnalistik sejak masa SMP hingga saat ini.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pramuka MAN 1 Lamongan Berpartisipasi dalam Demo Ekstrakulikuler Guna Proses Regenerasi

29 Juli 2023   18:57 Diperbarui: 29 Juli 2023   19:12 92
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

LAMONGAN - Memasuki tahun ajaran baru yang ditandai dengan kembalinya kegiatan belajar mengajar di sekolah, membuat Pramuka MAN 1 Lamongan berpartisipasi dalam Demo Ekstrakulikuler 2023, yang merupakan salah satu rangkaian kegiatan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) bagi para peserta didik baru.

Kegiatan ini berlangsung pada 23 Juli 2023, di Lapangan Utama MAN 1 Lamongan dengan tujuan memberikan pengenalan ekstrakuliker yang ada di MAN 1 Lamongan khususnya Pramuka sebagai ekstrakulikuler wajib yang harus diikuti.

Dalam hal ini, Dewan Ambalan Pramuka MAN 1 Lamongan bekerja sama dengan para anggota Komando Pasukan Khusus IX Ambalan Brawijaya-Tribhuwana untuk mempromosikan ekskul Pramuka dengan menampilkan tampilan yang cukup menarik.

Tampilan tersebut berupa Semaphore Dance yang dibalut apik dengan Step Dance. Kak Nabila, selaku Bu Lurah Komando Pasukan Khusus IX, menjelaskan bahwa aksi kali ini terinspirasi oleh Vidio Youtube, Konten Tiktok dan pengalaman  anggota saat mengikuti lomba maupun menghadiri event-event tertentu.

Melalui Demo Ekstra ini, Pramuka MAN 1 Lamongan berharap proses regenerasi yang ada akan berjalan dengan lancar dan memberikan kemampuan hidup kepada mereka dengan berlandaskan tekad, dan sdmangat yang akan selalu berguna dimanapun dan kapanpun.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun