Menikmati Tour London by Night
London kota yang penuh dengan tempat-tempat yang menarik. Disana Anda dapat menikmati pemandangan sungai Thames dari atas The London Eye dan bangunan bersejarah lainnya. Tapi apakah Anda tertarik untuk menikmati suasana London pada malam hari?
Tour London by Night berlangsung selama 1 jam 45 menit dengan menggunakan bus dua tingkat dengan atas terbuka. Dari bus Anda dapat melihat struktur ikonik dan pemandangan yang spektakuler karena banyak bangunan yang bercahaya karena lampu berwarna-warni yang dipasang oleh masing-masing pengelola. Anda juga tak perlu khawatir saat berkeliling karena ada pemandu wisata yang akan menemani Anda selama perjalanan menikmati pemandangan dan menjelaskan fakta-fakta menarik dari tempat wisata yang dikunjungi.
Anda akan mulai mengelilingi kota London dari meeting point di Victoria, Bulleid Way, The Colonnades, coach stop 3. Oya, tour tersebut buka setiap hari pukul 20:00 dan untuk harga tiketnya yaitu dewasa $27.93 dan anak $15.51.
Nonton Bareng di Somerset House
Acara ini rutin digelar setiap tahun saat musim panas. Tahun ini pengelola setempat menggelarnya pada bulan Agustus. Mungkin tahun depan Anda bisa mencobanya plus menikmati taburan bintang di halaman indah Somerset House.
Somerset House beralamat di Strand, London WC2R 1LA, United Kingdom. Tempat tersebut buka setiap hari dari pukul 10:00 sampai 18:00. Harga tiket seharga £12.50 untuk semua umur.
Nah, selain Somerset House, Anda dapat mengunjungi destinasi wisata menarik lainnya yang ada di Inggris seperti British Museum, Istana Buckingham dan The London Eye.
Makan Malam Romantis The Dinner Cruise
Dinner Cruise akan mewujudkan mimpi Anda. Kita bisa memilih jadwal keberangkatan saat melakukan pemesanan. Oya, kapal yang sudah berangkat tidak dapat kembali lagi ke dermaga untuk menjemput penumpang. Pastikan Anda tiba tepat waktu agar impian makan malam romantis bersama kekasih terlaksana.
Dress code yang disarankan saat menumpang kapal ini adalah pakaian formal. Untuk pria dianjurkan mengenakan setelan jas. Sedangkan wanita menggunakan gaun. Jadi jika hanya memakai kaos atau celana jeans saja maka pengelola tidak akan mengijinkan kita naik ke atas kapal. Anak berusia dibawah 16 tahun juga tidak diizinkan mengikuti Dinner Cruise.
Saat menaiki kapal, Anda akan disambut dengan segelas anggur atau wine sebelum duduk untuk menikmati hidangan a’la carte. Anda bersama pasangan dapat menikmati pemandangan terbaik dari London pada malam hari. Selama pelayaran di sepanjang Sungai Thames Anda akan dihibur oleh live music dan bisa berdansa bersama pasangan.
Selama di atas kapal Dinner Cruise Anda dapat menikmati pemandangan yang luar biasa. Beberapa landmark yang dilalui adalah menara jam Big Ben, The London Eye, St. Paul Cathedral, Shakespeare Globe Theatre, Tower of London, Tower Bridge dan Greenwich. Jadi selama perjalanan Anda dapat melihat gemerlapnya bangunan – bangunan tersebut yang menambah suasana romantis dinner bersama pasangan.
Ada beberapa paket yang dapat Anda pilih dengan harga yang berbeda-beda. Untuk harga paket Classic Dinner Cruise £74.00 ini sudah termasuk welcome drink, empat hidangan a’la carte, secangkir kopi, teh atau coklat dan live jazz entertainment. Sedangkan untuk paket Elite Dinner Cruise seharga £125.00, sudah termasuk jadwal perjalanan yang fleksibel, window table, welcome drink, lima hidangan a’la carte secangkir kopi, teh & minuman coklat, Wine Elite dan air mineral, Dinner Liquer serta hiburan live jazz entertaninment. Top of Form
Nah, setelah lelah berjalan-jalan Anda dapat beristirahat di hotel sekitar kawasan Menara Big Ben seperti Mercure London Bloomsbury, The Langham London Hotel dan Beauchamp Town House Hotel.
Sumber: panduanwisata.com
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H