Mohon tunggu...
Fanar Ferdiansyah
Fanar Ferdiansyah Mohon Tunggu... wiraswasta -

Saya penulis pemula yang sedang belajar banyak

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Mengenal Kuliner Khas Meksiko

30 September 2013   14:51 Diperbarui: 24 Juni 2015   07:11 3179
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
vegan-guacamole-and-chips-797533

Tacos dan Nachos

Tak cuma terkenal dengan budaya yang unik, Meksiko juga memiliki kudapan yang enak. Tacos dan Nachos merupakan kudapan khas negeri sombrero ini. Bentuknya dan rasa yang unik pasti membuat Anda tergoda untuk mencobanya.

Belum lengkap rasanya jika Anda berkunjung ke Meksiko tanpa menikmati kudapan yang satu ini. Hampir di seluruh penjuru Meksiko wisatawan dapat dengan mudah menikmatinya. Walaupun kedua kudapan ini berbahan dasar jagung tetapi memiliki ciri khas masing-masing.

Tacos dan nachos berasal dari kota Piedras Negras, Coahuila, Meksiko. Tacos adalah kudapan khas Meksiko yang terdiri atas gulungan atau lipatan tortila yang diisi dengan berbagai macam masakan di dalamnya. Rodolfo De Los Santos membuat kuliner tersebut pada tahun 1943. Salah satu yang paling digemari yaitu menu breakfast tacos. Masyarakat meksiko biasa menyantapnya untuk sarapan. Tacos ini terdiri dari telur dadar dan kombinasi kentang, sosis atau daging babi asap (bacon).

Sedangkan nachos memiliki bentuk yang sangat sederhana. Nachos terdiri dari keripik tortilla yang disiram dengan keju cair atau saus guacamole. Diciptakan pertama kali pada tahun 1943 oleh Ignacio Nacho Anaya. Saat ini banyak perusahaan waralaba yang membuat nachos dengan variasi rasa lainnya. Dengan tetap memakai keripik tortilla sebagai bahan dasarnya tetapi topping sayur, buah atau saus yang membedakannya dengan nachos tradisional. Anda dapat menemukan kedua kudapan ini hampir di seluruh Amerika bahkan beberapa negara Asia.

Peta lokasi Piedras Negras.

Coklat Asli Tobasco, Mexico

Meksiko merupakan salah satu negara penghasil cokelat terbaik di dunia. Cokelat menjadi primadona dan sangat digemari oleh raja – raja Meksiko jaman dulu. Konon katanya cokelat merupakan makanan para dewa.

Anda tentu menyukai makanan berbahan dasar cokelat. Banyak olahannya seperti susu, puding, selai dan lainnya. Cokelat juga menjadi simbol cinta dan kasih sayang.  Menurut peneliti, cokelat mengandung zat alkanoid yang dapat memunculkan rasa bahagia.

Asal usul cokelat pertama kalinya ditemukan hampir 4000 tahun yang lalu di Mesoamerika. Terlihat dari bukti-bukti arkeologi yang ditemukan di sepanjang sungai Orinoco. Minuman kakao (cokelat) ternyata sudah ada sejak peradaban Mokaya dan Olmec.

Suku Maya mengadopsi kata “kakao” dari suku Olmec. Mereka membudidayakannya di halaman rumah. Untuk menikmatinya biji kakao dihaluskan dan dicampur dengan air, cabai, tepung jagung, dan bahan lainnya. Hasilnya berupa pasta yang dibuat minuman coklat pedas berbusa. Mereka menyebutnya “xocalatl” yang berarti hangat atau cairan pahit.

Pada abad ke 6, cokelat sempat menjadi simbol status masyarakat Meksiko. Pada waktu itu biji cokelat digunakan sebagai alat pembayaran. Contohnya sekeranjang berisi 8000 biji kakao menggambarkan angka 8000. Cokelat juga menjadi bahan untuk persembahan untuk para dewa.

Daerah Tobasco merupakan salah satu kawasan yang sering di kunjungi oleh para wisatawan. Daerah tersebut merupakan surga bagi para penggemar cokelat. Selain dapat menikmati olahan cokelat kita juga bisa berjalan – jalan menjelajahi perkebunan kakao yang luas. Nah, untuk menuju ke sana Anda dapat menggunakan taksi dari bandara utama terdekat Lic. Jesús Terán Peredo International Airport (AGU / MMAS). Bandara ini terletak di Aguascalientes, Meksiko sekitar 138 km dari Tabasco.

Peta lokasi Tobasco.

Cabai Jalapeno Super Pedas

Jika Anda penggemar rasa pedas, cobalah cabai yang satu ini. Rasa pedasnya dapat membuat berkeringat. Penasaran?

Kuliner Meksiko memang terkenal dengan rasa masakannya yang unik. Anda bisa menikmati pedasnya cabai jalapeno dalam makanan khas Meksiko seperti nacho, tacos, sea food dan hidangan lainnya.

Cabai jalapeno berbentuk seperti terung berwarna hijau besar. Panjang cabai tersebut sekitar 5 sampai 9 cm. Masyarakat Meksiko biasanya hanya menggunakan dua atau tiga buah dalam masakannya. Rasa cabai ini sangat pedas, lidah Anda seperti terbakar saat memakannya.

Selain menjadi bahan makanan, cabai jalapeno ternyata juga mememiliki banyak manfaat untuk kesesehatan kita. Masyarakat Meksiko percaya jika mengkonsumi cabai jalapeno dapat meredakan sinusitis,mengurangi rasa nyeri, mencegah kanker dan memperkuat sistem imun pada manusia.

Perkebunan cabai jalapeno terbesar di Meksiko terdapat di kawasan lembah sungai Papaloapan sebelah utara Veracruz. Luas perkebunan tersebut mencapai 160 km persegi dan bisa menghasilkan 97 ton cabai jalapeno sekali panen. Wisatawan dapat melihat langsung proses panen cabai jalapeno saat panen raya. Pada periode itu kita bisa melihat kesibukan petani setempat yang membawa berkarung-karung cabai di pundak mereka.

Oya, cabai jalapeno juga bisa menjadi oleh – oleh untuk keluarga di rumah. Wisatawan dapat membeli produk olahan cabai jalapeno seperti saus pasta atau acar yang dikemas dalam botol. Nah jika Anda ingin membelinya harga yang ditawarkan sekitar $6.00 per botol. Wisatawan bisa membelinya di seluruh wilayah Meksiko.

Jika Anda ingin berkunjung ke Papaloapan bisa menggunakan bus Criscobal Colon yang melalui rute Chiapas dan Oaxaca. Dari terminal Oaxata dapan dilanjutkan dengan berjalan kaki menyusuri jalan pedesaan.

Peta lokasi Papaloapan.

Saus Guacamole

Alpukat disukai karena tekstur lembut dengan cita rasa khas. Masyarakat Meksiko biasa mengolahnya menjadi saus yang manis dan gurih. Teksturnya yang lembut dapat memberikan sensasi yang berbeda saat Anda menyantapnya.

Alpukat merupakan buah bernutrisi tinggi. Mengandung karotenoid, asam oleic, juga serat dan folat. Ada banyak cara mengolah buah tersebut. Pada umumnya alpukat dipakai untuk salad, isian sandwich atau jus namun masyarakat Meksiko biasa membuatnya menjadi saus unik bernama guacamole.

Guacamole merupakan saus khas Meksiko yang terbuat dari alpukat yang dihaluskan dan dicampur dengan air jeruk lemon atau jeruk nipis. Jika Anda memesan hidangan Meksiko biasanya selalu disandingkan dengan saus tersebut. Di beberapa daerah juga menambahkan tomat, bawang merah dan daun ketumbar yang dicincang halus. Masyarakat Meksiko biasa menghidangkannya sebagai sajian pembuka yang mewah.

Guacamole sudah dikenal sejak zaman suku Aztek di abad ke 16. Kuliner tersebut tidak hanya populer di Mexico saja tapi juga terkenal ke seluruh dunia. Masyarakat di sana menjadikan saus ini untuk teman makan nachos dan tacos, serta hidangan yang di panggang, seperti ikan, ayam, atau daging. Rasanya yang unik memberikan sentuhan rasa gurih asam yang enak dan aroma yang khas pada daging. Jika Anda menyukai rasa pedas dapat menambahkan sedikit cabai jalapeno ke dalamnya.

Yucatan merupakan salah satu penghasil alpukat terbaik di Meksiko. Di sana terdapat banyak perkebunan yang dikelola oleh masyarakat. Nah, jika Anda ingin melihat perkebunan alpukat dan menikmati guacamole bisa berkunjung ke sana. Kita bisa menggunakan bus El Mexico 180 E dari kota Merida menuju Yucatan.

Saat Anda berkunjung ke Meksiko jangan lewatkan untuk mencicipi kuliner khas lainnya seperti Cokelat, Temale, Tacos dan Nachos. Jika Anda ingin beristirahat bisa menginap di Casa De Sierra Azul Hotel, Fortin Plaza Hotel dan Hostal Casantica.

Peta lokasi Yucatan. Sumber: panduanwisata.com

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun