Mohon tunggu...
Falq Nur fadilah
Falq Nur fadilah Mohon Tunggu... Administrasi - Mahasiswa

Menulis melukis futsal

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Keunggulan Pondok Pesantren dalam Suatu Pendidikan

6 Juli 2023   08:56 Diperbarui: 6 Juli 2023   08:59 133
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ponpes Darunna'im Yapia (Dokpri)

Banyak sekali orang bertanya khususnya para orang tua, apa saja sih perbedaan pendidikan pondok pesantren di era moderen dan pendidikan umum biasa?,karena setiap orang tua khawatir akan masa depan para anaknya, jadi banyak di antara orang tua sibuk memilah suatu lembaga yang terbaik untuk anaknya . Semua lembaga pendidikan pasti memiliki tujuan yang sama, yakni mencetak generasi muda kedalam hal yang positif, mencerdaskan kehidupan bangsa dan membentuk generasi yang lebih baik, Jika kita amati beberapa orang yang masuk ke dalam pesantren, mereka berpendapat bahwa di dalam pondok pesantren di ajarkan pembelajaran yang hampir sama dengan sekolah umum, mereka di ajarkan juga pelajaran-pelajaran umum seperti pelajaran biasanya, akan tetapi perbedaan pondok pesantren mereka para santri lebih dominan mempelajari pelajaran yang lebih agamis, apalagi jika pondoknya bersifat pondok pesantren moderen, pelajaran umum yang biasanya berbasis bahasa Indonesia sistem pondok pesantren menginovasikan pelajaran tersebut dengan mengubah kedalam bahasa yang berbasis arabiah dan inggris, bukan hanya itu mereka diajarkan berbagai kedisiplinan dalam segala hal, dan juga dominan di ajarkan ilmu pengetahuan agama seperti tauhid, tasawuf, fiqih, bahasa arab, inggris dan yang terutama adalah membentuk akhlak para santri agar menjadi lebih baik.

 Pesantren juga adalah tempat di mana di dalamnya menampung banyak manusia, yang sangat bebeda-beda dari suku bahkan negara, sehingga dari segi watak, perilaku dan kebiasaan hidup yang ia bawa dari rumah atau lingkungannya membuat kita belajar mempelajari karakter pada setiap orang, tetapi pengawasan selama 24 jam serta sistem yang pondok pesantren ajarkan telah di atur dengan sedemikian rupa, agar nantinya peserta didik yang keluar dari lembaga pendidikan tersebut memiliki potensi untuk menjadi sesorang dengan watak yang lebih baik dan bermanfaat bagi umat maupun masyarakatnya.

Di pondok pesantren tata tertib yang mengatur kita itulah yang menjadi undang-undang Peraturan dalam berdisiplin, hal ini sudah menjadi peraturan yang mutlak untuk memberikan pengajaran kepada santri untuk kegiatan yang positif, oleh karena itu setiap pendidikan haruslah terkait dengan yang namanya kedisiplinan, pendidikan inilah yang menjadi dasar bahwa pentingnya sebuah pembelajaran itu harus di dasari dengan sikap kedisiplinan, apa jadinya jika hidup yang kita lakukan tidak sesuai dengan kebutuhan yang kita perlukan, hal ini menjadikan contoh untuk kita bahwa nantinya sebagai orang tua yang mengajarkan pendidikan itu haruslah didasari dengan kedisiplinan.

Tak perlu khawatir lagi akan dampak negatif yang akan diterima oleh anak-anak kita, jika kita memilih sebuah pesantren sebagai pendidikan untuk mengembangkan pengetahuan pada anak, maka pendidikan pesantren adalah solusinya, pada umumnya pendidikan pesantren lebih banyak berdampak positif ketimbang berdampak negatif, hal ini telah banyak dirasakan sebagian dari masyarakat sekitar, dunia pesantren itu telah memberikan kunci untuk membuka pintu-pintu kehidupan, bagaimana kehidupan setelahnya, itu dikembalikan kepada kita, apakah kita mau mengembangkan apa yang telah di dapatkan dari pembelajaran yang ada di dunia pesantren, atau hanya sebagai kenangan saja, itulah yang menentukan kesuksesan kita nantinya baik secara langsung ataupun bertahap.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun