Setelah kita berpuasa selama sebulan tak terasa beberapa hari kedepan kita akan memasuki hari Raya Idul Fitri 1431. Hari kemenangan milik semua umat muslim sedunia.
Sudah menjadi tradisi lebaran, memakai baju baru, celana baru, sandal baru, bahkanketika memasuki hari lebaran kurang lima hariatau yang lebih kenal H-5, biasanya pusat-pusat perbelanjaan selalu dipenuhi pengunjung untuk belanja keperluan lebaran. Mumpung banyak diskonan dan uang THR (tunjangan hari raya) sudah dibagikan oleh perusahaan.
Tapi ketika saya pulang dari mengantar istri dari Depok, ada barisan (Long March) para buruh sebuah pabrik eksportir sepetu di Jalan Moh. Toha, Tangerang, yang baru pulang setelah melakukan demostrasi ke Dinas Tenaga Kerja kota Tangerang, memprotes pemotongan uang THR (Tunjangan Hari Raya) sebesar 200.000,-/orang., kata beberapa orang karyawan yang sempat saya tanya.
Dengan sebuah Pick-up dan beberapa Sound System (pengeras suara) mereka berjoget gembira ria.
Saya sempat mendokumentasikan kegiatan mereka :
Ketika dijalan saya sempat berpikir, untuk apa pemotongan uang 200 ribu tersebut?
Tetapi, melihat kerumunan para karyawan pabrik tersebut di ATM (Anjungan Tunai Mandiri), didepan pabriknya dan ATM (Anjungan Tunai Mandiri) sepanjang jalan Moh Toha, Tangerang, dalam pemikiran saya kemungkinan demostrasi tersebut sukses.
Saya hanya bisa mendoakan semoga saudara – saudara kita, dapat menikmati secara penuh uang THR dan menggunakannya dengan tepat. Amien.
Salam,
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H