Mohon tunggu...
Ibadfaizul_
Ibadfaizul_ Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Jelata

Penulis, Pluralis, dan Solidaritas,

Selanjutnya

Tutup

Analisis

Refleksi Akhir Tahun KPAD Bogor 2024

1 Januari 2025   19:28 Diperbarui: 1 Januari 2025   19:45 48
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Analisis Cerita Pemilih. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG

Refleksi Akhir Tahun KPAD Bogor 2024." Wakil Ketua KPAD, sebut Kekerasan Seksual Masih Mendominasi ".

Di akhir tahun 2024 KPAD Kabupaten Bogor merelease total pengaduan di KPAD Kabupaten Bogor sejumlah 81 kasus, baik pengaduan langsung maupun pengaduan Online. 

Kasus terbesar didominasi oleh kasus kekerasan seksual sebanyak 22 kasus, ungkap Waspada MK, Wakil Ketua KPAD Kabupaten Bogor di Kantor KPAD.

Aduan terbesar kedua adalah Anak Dalam Situasi bencana sejumlah

 14 kasus, disusul oleh aduan rebutan kuasa asuh sejumlah 11 aduan, lanjut Waspada. 

Selain itu Waspada mengungkapkan

pengaduan terkait hak pendidikan 4 kasus, dan kasus penculikan sebanyak 3 kasus terang Waspada MK

Sedangkan kasus oenelantaran anak sebanyak 6 kasus, 

Anak hilang 1 kasus, 

gangguan lalulintas oleh anak 2 kasus, 

Anak Berhadapan dengan Hukum ( ABH ) 7 kasus dan kasus Bullying 6 kasus, terang Waspada MK.

Sementara lokus kekerasan tertinggi ada di Kecamatan Cibinong, sebesar 9 kasus, disusul kecamatan Megamendung, Ciomas dan Tamansari masing - masing 5 kasus kekerasan terhadap Anak, kemudian disusul Kecamatan Sukaraja, Gunung Putri, Cigombong, Gunugputri, Tajurhalang dan Rancabungur, masing - masing 4 kasus KTA, Sementara di Kecamatan Bojonggede, Gunungsindur, Babakanmadang, Caringin, masing - masing 3 kasus KTA, disusul Kecamatan Ciawi, Cilengsie, Sukamakmur, Cisarua, Cijeruk, Cibungbulang, Ciampea, Leuwiliang masing - masing 2 kasus KTA, sedangkan di Kecamatan Klapanunggal, Tanjungsari, Pamijahan, Jasinga, Rumpin, Kemang, Ciseeng, Parung masing - masing 1 kasus KTA, terang Waspada 

Waspada menuturkan bahwa data tersebut belum tentu menggambarkan kondisi Kekerasan Terhadap Anak di Kabupaten Bogor, karena data tersebut baru data pengaduan yang masuk ke KPAD yang secara kebetulan menurun untuk tahun 2024 dibandingkan tahun sebelumnya, ujar Waspada.

Apakah penurunan data pengaduan tersebut bisa dikatakan penurunan kasus Kekerasan Terhadap Anak ( KTA) di Kabupaten Bogor ? Waspada MK, menjawab belum tentu juga, bisa iya bisa juga tidak, tegas Waspada MK. Bisa jadi hal tersebut menunjukkan kesadaran terhadap Perlindungan Anak masyarakat Kabupaten Bogor, meningkat sehingga KTA menurun, tapi bisa juga sebaliknya, kepedulian masyarakat terhadap Perlindungan Anak menurun, sehingga tidak peduli, yang berdampak pengaduan masyarakat menurun, urai Waspada MK.

Waspada MK, berharap pada tahun 2025, tingkat kesadaran masyarakat terhadap Perlindungan Anak lebih meningkat sehingga cita - cita meraih Kabupaten Bogor Predikat. Layak Anak segera terwujud. Untuk itu Waspada MK kepada seluruh masyarakat untuk Tidak Takut melapor / mengadu ke KPAD atau ke Aparat Penegak Hukum jika ada dugaan terjadinya Kekerasan Terhadap Anak ( KTA ) dimanapun dan kapanpun serta siapapun pelakunya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun