Mohon tunggu...
M. Faiz Satrio Pradiansyah
M. Faiz Satrio Pradiansyah Mohon Tunggu... Lainnya - Siswa SMAN 28 Jakarta, Mahasiswa Mikrobiologi ITB

Prodi Mikrobiologi NIM 10422002

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mengisi Waktu Luang dan Menjaga Produktivitas dengan Mengadakan Webinar Bermanfaat

3 Agustus 2020   00:58 Diperbarui: 3 Agustus 2020   00:53 432
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kegiatan telekonferensi

Suatu acara tentunya memerlukan jadwal yang akan dijadikan acuan bagi penyelenggara untuk menjalankannya. Sama halnya dengan webinar yang harus disusun rangkaiannya agar memudahkan penyelenggara dan menghindari kebingungan dari semua pihak. Mulai dari menunggu peserta, pembukaan, pemberian materi utama, sesi tanya jawab, penutup, dan sebagainya merupakan contoh susunan acara yang baik. Perlu diingat bahwa meski dilakukan secara daring, kegiatan webinar tetap harus memerhatikan waktu yang diperlukan agar tidak terkesan buru-buru atau bahkan boros waktu.

7. Lakukan gladi terlebih dahulu

Di saat kegiatan webinar berlangsung, bisa saja kita menghadapi situasi yang mengurangi kelancaran acara. Oleh karena itu, sangat dianjurkan bagi para penyelenggara untuk melakukan gladi secara teratur. Dalam gladi, dapat dilihat kendala apa yang kemungkinan bisa terjadi saat kegiatan webinar berlangsung dan cara mengatasinya. Gladi juga dapat mencegah pemborosan waktu saat webinar dan melihat apakah jadwal kegiatan dan acara-acara dalam webinar dapat diselesaikan dalam waktu yang sebagaimana tertera pada susunan acara. Pihak yang akan berinteraksi langsung dengan peserta saat webinar juga dapat merasakan dan menyesuaikan diri agar dapat lancar saat kegiatan berlangsung.

8. Adakan webinar dengan harapan agar tujuan positif dapat tercapai

Pastikan Anda melaksanakan webinar ini dengan tujuan yang positif dan yakin bahwa dapat bermanfaat,supaya saat kegiatan berlangsung, semua pihak dapat menghadiri dengan hati yang senang dan menikmati kegiatan webinar tersebut. Jika semua persiapan telah matang dilakukan, lalu tinggal pelaksanaannya yang tersisa. Tentunya layaknya kegiatan secara langsung, penyelenggara melakukan tugas-tugasnya yang sudah ditentukan dan peserta mengikuti dengan saksama. Kolaborasi yang baik ini dapat menjadikan webinar sukses.

9. Lakukan evaluasi setelah webinar sebagai acuan ke depannya

Evaluasi setelah acara penting dilakukan sebagai pembelajaran dan pengalaman. Lakukanlah diskusi antar penyelenggara tentang webinar yang telah dilakukan, baik tentang hal-hal positif maupun kendala-kendala saat webinar berlangsung. Terlebih lagi jika Anda berminat untuk menyelenggarakan kembali webinar dengan topik yang sama maupun yang lain, evaluasi diperlukan untuk menghindari hal-hal yang kurang penting atau dapat dibilang masalah saat persiapan maupun pelaksanaan webinar. Pengalaman dalam pelaksanaan webinar tersebut sendiri merupakan pengetahuan yang sangat berguna dan dapat dijadikan acuan bahkan dalam penyelenggaraan acara secara langsung.

Berikut tadi merupakan cara sekaligus tips dalam menyelenggarakan suatu webinar. Di saat pandemi ini, kegiatan positif dan produktif sangat perlu dilakukan agar kita tidak menghentikan kemampuan kita. Mulai dari perencanaan, pelaksanaan, hingga evaluasi webinar yang dilakukan dengan baik, dapat menjadi pengalaman yang sangat berharga di era digital ini. Berbagi ilmu yang kita miliki dari jauh juga tentunya dapat bermanfaat bagi sesama dan kita akan mendapat keuntungan dari hal tersebut. Webinar ini merupakan salah satu bentuk berbagi di tengah situasi sulit dan menunjukkan bahwa kita peduli pada diri sendiri dan sekitar.

Tunggu apa lagi? Banyak bukan manfaat yang dapat diterima dari menyelenggarakan dan mengikuti webinar di saat masa-masa kita berdiam diri di rumah saja? Mari isi kegiatan kita dengan hal-hal yang positif agar tetap produktif!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun