Berjam-jam di depan laptop memang melelahkan dan tidak jarang juga membosankan. Apalagi, ketika dikejar-kejar deadline membuat pikiran kian tertekan.
Pikiran yang tertekan justru membuat otak tidak produktif. Seseorang butuh refresh pikiran sebentar untuk mengembalikan mood kerja.
Di antara cara untuk refresh pikiran yaitu dengan menyalurkan hobi. Menyalurkan hobi berguna untuk meregangkan otak karena terus tertekan oleh tuntutan pekerjaan.
Bagi anda yang punya hobi bermain musik, anda tidak lagi membutuhkan seperangkat alat musik yang merepotkan. Sembari istirahat dari pekerjaan, anda bisa menyalurkan hobi bermain piano atau keyboard arranger workstation menggunakan laptop.
Ternyata caranya tidak sulit. Bahkan, anda juga tidak membutuhkan alat-alat yang merepotkan. Anda cukup menggunakan laptop anda yang juga digunakan di dalam pekerjaan.
Dikutip dari dalemusik.com tentang cara bermain orgen tunggal di laptop, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
1. Laptop atau PC
Laptop atau PC yang dibutuhkan tidak harus yang mempunyai spek mewah atau canggih. Laptop dengan spesifikasi intel atom dan RAM 2 gigabytes juga sudah bisa digunakan.Â
Notebook juga bisa, lho. Jadi, bagi anda yang mempunyai laptop fengan spek rendah tetap bisa mengikuti cara ini.
2. Aplikasi OMB
OMB atau One Man Band adalah aplikasi yang bisa anda gunakan untuk bermain orgen tunggal di laptop. Aplikasi ini bisa diinstal pada laptop dengan spek rendah. Aplikasi ini juga tidak memberatkan kerja RAM laptop atau PC anda.
3. Aplikasi virtual MIDI
Aplikasi ini berfungsi untuk memutar sumber suara. Sumber suara yang digunakan pada aplikasi keyboard arranger workstation di laptop adalah soundfont.
4. Soundfont
Soundfont berfungsi sebagai sumber suara. Suara MIDI bawaan laptop atau PC sangat jauh dari suara aslinya. Suara bawaan laptop terdengar seperti keyboard mainan anak-anak. Maka dari itu, soundfont ini berperan untuk membuat suara MIDI mendekati suara instrumen aslinya.
5. Bome's MIDI Keyboard
Ketika penulis mencoba aplikasi ini memang sangat smooth untuk dimainkan menggunakan laptop. Suaranya tergantung soundfont yang digunakan. Oleh karena itu, gunakanlah soundfont yang bagus supaya suaranya mirip seperti instrumen yang sebenarnya.
Keyboard laptop atau PC bisa anda gunakan langsung. Susunannya hampir mirip dengan urutan tuts pada keyboard atau piano. Untuk hurus Z dan seterusnya atau barusan keyboard yang bawah itu adalah tuts putih dengan nada rendah.
Sedangkan untuk huruf A dan seterusnya atau barisan huruf tengah adalah tuts hitamnya. Sedangkan untuk nada tinggi tuts warna putih adalah huruf Q dan seterusnya atau barisan huruf atas. Sedangkan untuk tuts hitamnya adalah barisan angka 1 dan seterusnya.
Jika menggunakan MIDI controller tentu lebih baik. Namun, kembali lagi bahwa kita butuh yang simple. Jika sudah terbiasa, bermain keyboard menggunakan keyboard bawaan laptop atau PC tetap bisa menyenangkan.
Referensi: https://www.dalemusik.com/2022/02/bermain-organ-tunggal-menggunakan-laptop.html
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H