Kabupaten Gresik berbatasan langsung dengan Kota Surabaya dan selat Madura di sebelah timur, Kabupaten Lamongan di sebelah barat, Laut Jawa di sebelah utara, serta Kabupaten sidoarjo dan Mojokerto di sebelah selatan. Kabupaten Gresik terkenal dengan dua Industri besar yaitu Pabrik Semen PT Semen Gresik da juga Pabrik Pupuk PT Petrokimia Gresik yang merupakan industri semen dan
 pupuk terbesar di Indonesia. Gresik juga temasuk salah satu daerah penyangga utama Kota Surabaya dan termasuk dalam kawasan Gerbangkertosusilo.
      Kabupaten Gresik juga diberi julukan kota santri bukan tanpa alasan, Kabupaten Gresik medapatkannya karena didalamnya banyak pondok pesantren serta sekolah bernuansa islam. Namun alasan utamanya adalah karena di Kabupaten Gresik terdapat dua makam wali songo yaitu makam Syekh Maulana Malik Ibrahim dan makam Sunan Giri yang mana wali songo merupakan ulama besar yang dikenalÂ
seluruh Indonesia yang menyebarkan agama islam di Indonesia khususnya Pulau Jawa. Maka wali songo tersebar di wilayah Jawa, lima di Jawa Timur, tiga di Jawa Tengah, dan satu di Jawa Barat. Dari persebaran tersebut ada dua makam wali di Kabupaten Gresik itu membuktikan bahwa Kabupaten Gresik dahulunya sebagai tempat dakwah islam yang sukses serta banyak penduduk Gresik yang berguru ke beliau.Â
Selain makam dua Wali Kabupaten Gresik juga terdapat makam ulama'-ulama' besar lainnya.
      Selain dikenal dengan kota santri, Kabupaten Gresik juga memiliki tempat wisata yang tidak kalah menarik dibandingka dengan kota-kota besar yang lain. Kabupaten Gresik yang terletak di utara dan berbatasan langsung dengan laut memiliki banyak daerah pantai seperti pantai Pasir Putih Delegan Ujung Pangkah, Pantai Exotic Mengare di Mengare,Â
dan beberapa kawasan mangrove. Selain itu Kabupaten Gresik juga mempunyai tempat wisata buatan seperti beberapa tempat rekreasi seperti kolam renang bukit awan, dynasti, bajak laut, ocean kids, serta tempat wisata permainan seperti wisata bukit sekapuk, bukit kapur, gosari, dan masih bayak lagi.
      Fakta lain yang dimiliki Kabupaten Gresik yaitu Pulau Bawean, sebuah pulau yang terletak di Laut Jawa, sekitar 120 kilometer sebelah utara Kabupaten Gresik. Pulau ini masih termasuk bagian dari Kabupaten Gresik. Untuk sampai ke Pulau ini dibutuhkan sekitar 3-4 jam menggunakan kapal cepat, dan sekitar 12 jam menggunakan kapal penumpang dari Gresik.Â
Waktu perjalanan yang lama mungkin menjadi kendala untuk mengunjungi pulau tersebut sebagai wisata. Pulau Bawean hanya memiliki 2 Kecamatan yaitu Kecamatan Sangkapura dan Kecamatan Tambak. Pulau Bawean yang menyimpan banyak keindahan alam didalamnya yang masih jarang diketahui oleh luar ini seharusnya mendapatkan perhatian khusus dari Pemerintah Kabupaten Gresik.
      Beberapa tempat di Pulau Bawean yang dapat kamu kunjungi yaitu penangkaran rusa. Di sini kamu dapat melihat penangkaran rusa bawean yang termasuk binatang langka yang dilindungi, kalia tidak bisa melihat rusa bawean dimanapun kecuali di Pulau Bawean. Kemudian Danau Kastoba, Danau ini terletak di bagian tengah Pulau.Â
Danau ini masih sangat alami dan hijau, untuk mencapainya kamu harus melakukan tracking dahulu sejauh 500 m. Pulau Gili merupakan salah satu pulau kecil yang ada di Pulau Bawean, Pantai Gili terkenal dengan pantai pasir putih, masih sangat alami dan asri. Pemandangan sunset dan sunrise disini juga sangat menawan.Â
Pulau Noko juga merupakan pantai berpasir putih memiliki pemandangan laut ikan laut dan terumbu karang cocok buat kalian yang ingin melakukan snorkling. Selanjutnya ada Air Terjun Laccar, juga merupakan salah satu wisata di Pulau Bawean, memiliki ketinggian 25 meter air terjun ini bertebing serta pemandangan yang masih alami.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H