Mohon tunggu...
Azis Fahrul Roji
Azis Fahrul Roji Mohon Tunggu... Buruh - Buruh

Pendidikan Bahasa Indonesia Universitas Siliwangi

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Analisis Film "Mereka Bilang, Saya Monyet!"

26 Juli 2019   09:52 Diperbarui: 26 Juli 2019   10:09 319
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Film. Sumber ilustrasi: PEXELS/Martin Lopez

ANALISIS FILM "MEREKA BILANG, SAYA MONYET!" SEBAGAI BAGIAN TUGAS
DARI MATA KULIAH KAJIAN KESUSATRAAN

Judul Film : MEREKA BILANG, SAYA MONYET!
Penulis       : Djenar Maesa Ayu
Sutradara  : Djenar Maesa Ayu
Tanggal rilis : 28 Desember 2007

Analisis Film "Mereka Bilang, Saya Monyet!" Menggunakan Pendekatan Pragmatisme
Di samping pendidikan formal di sekolah, pendidikan keluarga pada anak, menjadi hal terpenting yang dapat mempengaruhi perkembangan anak nanti saat ia menginjak usia remaja atau pun usia dewasa. Anak akan tumbuh menjadi manusia yang sebenar-benarnya manusia jika didikan dari keluarga, terutama orang tua benar-benar sesuai dengan yang seharusnya.

Seperti dalam film "Mereka Bilang, Saya Monyet!" yang merupakan adaptasi dari buku yang berjudul sama, karya Djenar Maesa Ayu. Film tersebut mengisahkan tentang seorang anak, bernama Adjeng yang pada masa kecilnya kurang akan perhatian dari kedua orang tuanya dan berakibat pada kelakuan buruk di usia dewasa. 

Adjeng selalu dihantui dengan bayang-bayang masa lalunya saat ia mendapatkan pelecehan seksual dari ayah tirinya serta sikap ibunya yang terlalu protektif. Oleh karena itu, di depan ibunya, Adjeng sangat menurut terhadap ibunya tetapi jika di luar dia berubah menjadi wanita yang "liar".

Bagi penulis, permasalahan tersebut merupakan permaslahan yang menarik untuk dikaji dengan pendekatan pragmatik.

Wahyudi menyatakan bahwa pendekatan pragmatik adalah pendekatan kajian sastra yang menitkberatkan kajiannya terhadap peranan pembaca dalam menerima, memahami, dan mengkhayati karya sastra (2008, hal.190). 

Lalu menurut Yudiono memaparkan bahwa pendekatan dalam kritik pragmatik menelaah manfaat karya sastra bagi masyarakat atau publik pembaca seperti menyeangkan, menghibur, atau mendidik (2009, hal.44). Simpulan penulis, pragmatik memandang suatu karya sastra itu melalui seberapa bermanfaatkah karya itu bagi pembaca.

Dalam film "Mereka Bilang, Saya Monyet!" penulis melihat bahwa adanya permasalahan yang dialami oleh tokoh Adjeng saat ia masih kecil. Masalah tersebut timbul karena kurangnya perhatian dari kedua orang tuanya, ibunya seorang penyanyi yang jarang berada di rumah jika ada panggilan untuk menyanyi, ayahnya sibuk dengan pekerjaannya sendiri. 

Hal ini megajarkan kepada masyarakat, bahwa sebagai orang tua, wajib hukumnya mengutamakan perhatian dan kasih sayang terhadap anak karena dapat berdampak pada perkembangan psikologis anak.

Di hadapan anak, sebaiknya orang tua menjaga rapat konten-konten yang tidak pantas bagi anak-anak tetapi juga harus memperkenalkan hal-hal tersebut kepada anak secara perlahan. Dalam film ini, tergambar bahwa konten-konten yang hanya pantas untuk orang dewasa ternyata diketahui oleh anak, Adjeng yang saat itu masih SD melihat saat ibunya dengan ayah tirinya melakukan hubungan seksual.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun