Mohon tunggu...
Fahrizal Muhammad
Fahrizal Muhammad Mohon Tunggu... Dosen - Faculty Member Universitas Prasetiya Mulya

Energi Satu Titik

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Satgas Anti Covid-19, Wujud Kepedulian dan Kebersamaan

26 Maret 2020   22:39 Diperbarui: 26 Maret 2020   22:53 507
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mereka berpikir, kita harus berbuat. Harus ada sesuatu yang kita lakukan agar kebijakan dan anjuran social distancing benar-benar bermanfaat, berkualitas, dan efektif. 

Oleh karena itulah, atas inisiatif sejumlah warga dari unsur Dewan Kemakmuran Masjid Al-Ikhlash, pengurus Rukun Warga 12, dan sejumlah relawan, pada Sabtu, 21 Maret 2020 terbentuklah Satuan Tugas (Satgas) Anti Covid-19 di lingkungan RW 12 Depok Maharaja.  Sumber pendanaannya pun ditanggung renteng bersama antara DKM, RW, dan warga.

Kepedulian dan Kebersamaan

Sejumlah langkah strategis langsung dilakukan Satgas ini. Pertama, menetapkan saluran komunikasi resmi. Salah satu aktivitas penting dalam memasyarakatkan dan menyosialisasikan aktivitasnya, Satgas membutuhkan media yang sudah establish (supaya hemat waktu dan energi). 

Untuk itulah, WA Group yang semula menjadi media informasi seputar masjid langsung diubah fungsinya menjadi media untuk menyampaikan program dan informasi Satgas.

Group WA itu pun diubah menjadi group satu arah. Hanya Humas dan Pengurus Satgas yang memiliki hak posting. Selain itu , Satgas membuka link agar warga yang belum bergabung dapat berpartisipasi di group. WA Group itu pun dikendalikan oleh para pengurus.

Saluran informasi ini sangat strategis. Sebagian besar kepala keluarga dan wakil kepala keluarga langsung dapat mengakses seluruh informasi tentang program dan aktivitas Satgas dari group WA tersebut.

Selain itu, setiap ketua RT ditunjuk langsung sebagai PIC di wilayahnya masing-masing untuk meneruskan berbagai informasi dari group tersebut kepada warganya yang belum bergabung.

Kedua, Satgas menutup sejumlah akses masuk ke wilayah RW 12. Selanjutnya, di pintu masuk yang ditutup ditempel spanduk dan banner perihal sejumlah langkah yang harus dilakukan warga dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus corona. 

Sistem satu pintu pun diberlakukan. Dengan demikian, arus keluar masuk kompleks dapat terkontrol dengan baik oleh satpam. Menurut rencana, nanti di pos satpam akan dilengkapi dengan hand sanitizer dan Thermo Gun Non Contact. 

Ketiga, Satgas memberikan edukasi dan sosialisasi apa dan bagaimana pelaksanaan social distancing di lingkungan RW 12. Mereka berkeliling sambil membawa pengeras suara dan di sejumlah titik mereka melakukan orasi penerangan. Ini sangat efektif dan disukai warga.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun