Mohon tunggu...
Nanda Fadly
Nanda Fadly Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Mahasiswa IPB University

Saya merupakan seorang mahasiwa yang tertarik dalam bidang pengembangan diri dan memiliki fokus pada isu lingkungan dan sosial.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN-T Inovasi IPB University Adakan Sosialisasi Budikdamber

12 Juli 2023   19:49 Diperbarui: 12 Juli 2023   19:51 160
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat, mahasiswa IPB University yang sedang melakukan kegiatan KKN-T Inovasi 2023 dari Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan mengadakan sosialisasi kegiatan Budidaya Ikan dalam Ember (BUDIKDAMBER). Kegiatan BUDIKDAMBER merupakan kegiatan budidaya yang dapat dilakukan dalam skala rumah tangga dengan menggunakan alat dan biaya yang sederhana. Kegiatan ini dilakukan dengan adanya sosialisasi dan demonstrasi langsung kepada empat dusun di Desa Sidomulyo, yaitu Dusun Pondok Lombok, Dusun Sidomulyo, Dusun Bantarkalong, dan Dusun Pasir Kored yang diselenggarakan di Balai Desa Sidomulyo. Program KKN-T ini dilaksanakan pada tanggal 11 Juli 2023.

Kegiatan BUDIKDAMBER menggunakan alat dan bahan yang tidak membutuhkan banyak biaya serta mudah dilakukan. Oleh karena itu, mahasiswa KKN-T IPB University menjadikan ikan lele dan sayur kangkung sebagai bahan dasar pelaksanaan BUDIKDAMBER. Ikan lele sendiri merupakan komoditas ikan yang ramah dalam skala rumah tangga dan memiliki pertumbuhan serta daya tahan hidup yang tinggi. Masyarakat di Desa Sidomulyo juga menjadikan budidaya sebagai salah satu kegiatan sehari-hari sehingga menjadi sasaran yang tepat untuk program kerja ini.

Mahasiswa KKN-T IPB University juga memiliki alasan tersendiri dibalik pelaksanaan kegiatan Budidaya Ikan dalam Ember di Desa Sidomulyo. "Kegiatan budidaya ikan di Desa Sidomulyo sudah cukup baik dan berada dalam skala yang besar, namun masih banyak masyarakat sekitar yang belum mengetahui bahwa kegiatan budidaya dapat dilakukan dengan skala rumah tangga dan tetap memiliki keuntungan yang cukup besar", ujar Melati selaku penanggung jawab kegiatan.

Kegiatan Budidaya Ikan dalam Ember yang diusung oleh mahasiswa KKN-T IPB University didukung oleh Kepala Desa Sidomulyo, Sugiono, S.H dan dihadiri oleh para Kepala Dusun serta Bapak/Ibu penduduk Desa Sidomulyo sebanyak 20 orang. Acara ini dibuka dengan pemberian sambutan oleh Kepala Desa Sidomulyo dan dilanjutkan oleh sambutan dari Koordinator Desa, Dzaki Ramdhani. Acara dilanjutkan dengan pemberian materi dan demonstrasi langsung mengenai tata cara penerapan Budidaya Ikan dalam Ember oleh mahasiswa KKN-T IPB University. Mahasiswa KKN-T juga memberikan modal langsung kepada dua peserta yang ingin menerapkan langsung kegiatan ini berupa alat dan bahan yang dibutuhkan. Acara diakhiri dengan foto bersama dengan seluruh peserta dan perangkat Desa Sidomulyo. "Acara ini berjalan dengan sangat baik dan memiliki banyak manfaat serta informasi untuk warga Desa Sidomulyo, terutama dalam meningkatkan dan memenuhi kebutuhan pangan di wilayah Desa", ujar Bapak Sugiono selaku Kepala Desa Sidomulyo.

"Terima kasih saya ucapkan kepada mahasiswa KKN-T yang sudah memberikan informasi baru kepada kami sebagai pembudidaya ikan. Semoga ilmu yang diberikan dapat diterapkan oleh semua warga dan hasil yang diperoleh dapat meningkatkan kebutuhan pangan di Desa Sidomulyo", ujar Bu Harmina, salah satu peserta kegiatan BUDIKDAMBER.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun