Mohon tunggu...
Fadly Bahari
Fadly Bahari Mohon Tunggu... Penulis - Pejalan Sepi

Penjelajah dan Pengumpul Esensi

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Misteri Gua Tempat Jasad Nabi Adam Disemayamkan

21 Februari 2020   18:09 Diperbarui: 31 Agustus 2023   17:35 14430
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Misteri Gua Tempat Jasad Nabi Adam Disemayamkan. | (Sumber: www.gaia.com)

Jika kita merujuk pada naskah The Forgotten Books of Eden, dan secara hati-hati mencermati kalimat yang membahas gua tempat Adam dan Hawa menetap, akan tergambar pemahaman jika kondisi geografis yang dilukiskan dalam naskah tersebut berbeda dengan kondisi geografis di mana "Cave of the Patriarchs" dan "Cave of Treasures" berada.

Dalam Naskah tersebut, gua tempat Adam dan Hawa menetap digambarkan berada di sebuah kawasan puncak gunung, sementara "Cave of the Patriarchs" (yang dipercaya dalam tradisi Yahudi dan Islam sebagai tempat Adam semasa hidup dan menjadi tempat pemakamannya setelah meninggal), yang terletak di Hebron, berada di bawah ketinggian 900 mdpl dan bukan kawasan pegunungan. Begitu juga "Cave of Treasures" (tradisi Kristiani) di Nahal Mishmar, berada di bawah 100 mdpl. 

Jadi, dimanakah letak sesungguhnya gua tempat Adam dan Hawa menetap semasa hidup? jika merujuk pada naskah The Forgotten Books of Eden, gua tersebut digambarkan berada di dekat taman yang ditempatkan Tuhan di bumi di atas sebuah gunung suci. 

Hal ini misalnya diungkap dalam beberapa kalimat yang berbunyi sebagai berikut: 

"pada hari ketiga, Tuhan menempatkan taman di timur bumi, di perbatasan dunia ke arah timur, di luar itu, ke arah matahari terbit, orang tidak menemukan apa pun selain air..."

"Dan Tuhan memerintahkannya untuk tinggal di sana di sebuah gua di batu - ...di bawah taman."

Dan Allah memerintahkan Suriyel dan Salathiel untuk mengangkat Adam dan Hawa, dan membawa mereka turun dari puncak gunung yang tinggi, dan membawa mereka ke Gua... Di sana mereka meletakkan emas di sebelah selatan gua itu, dan ukupan di sebelah timur, dan mur di sebelah barat. Sebab mulut gua berada di sisi utara.

Ketika mereka keluar dari gua, mereka naik ke gunung di sebelah barat taman itu. Di sana mereka berdiri dan berdoa serta memohon supaya Tuhan mengampuni mereka dari dosa-dosa mereka.

Dan masih banyak lagi kalimat lainnya, yang menunjukkan jika gua dan taman tempat mereka tinggal berada disebuah gunung.

Bagi yang ingin membaca naskah The Forgotten Books of Eden, bisa di sini.

Tentang Pusat Tanah

Telah disebutkan di atas bahwa salah satu pesan Nabi Adam sebelum meninggal adalah bahwa setelah Banjir bah, jasadnya yang ikut dalam bahtera agar di letakkan di tengah-tengah bumi.

Istilah pusat tanah atau pusat bumi bisa dikatakan adalah pemahaman yang telah melegenda dan tersebar sejak ribuan tahun yang lalu, karena itu dapat kita temukan dalam berbagai tradisi budaya di dunia.

Salah satu ciri umum pusat tanah yang disebutkan dalam banyak tradisi, adalah bahwa di sekitarnya tidak ada pepohon besar yang tumbuh, namun tidak berarti tanah itu gersang atau tandus.

Hampir semua tradisi budaya di dunia yang mengenal istilah ini, mengklaim jika pusat tanah atau pusat bumi terdapat di wilayah mereka, dan merupakan tempat yang dikeramatkan. Bahkan, dalam tradisi Islam pun terdapat kepercayaan bahwa Ka'bah sebagai tempat yang paling disucikan adalah merupakan pusat bumi.

Terdapat pula desas desus dari masa lalu bahwa sekelompok orang telah berlayar membawa jasad manusia pertama ke bagian utara bumi, tepatnya di sebuah pulau di tengah laut antara Norwegia dan Greenland. Cerita mengenai pulau ini melegenda bukan saja di antara para penjelajah eropa, tapi juga orang-orang lokal di jalur utara (nor-way).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun