Minggu [15/8/21] berangkat dari Jakarta ke Medan menggunakan moda transportasi pesawat terbang. Maskapai penerbangan mewajibkan seluruh penumpang, minimal sudah menerima vaksin dosis 1 [satu] serta menjalani tes PCR dengan hasil tes negatif. Rencana perjalanan dari Jakarta ke Medan berjalan dengan lancar.
Karena masa berlaku hasil tes PCR hanya 2 hari, Rabu [18/8/21] mereka kembali menjalani tes PCR untuk rencana keberangkatan ke Surabaya dengan jadwal penerbangan hari Kamis [19/8/21].
Siapa sangka, ternyata salah satu diantara mereka hasil tes PCR-nya POSITIF.
Karena tempat pengambilan sampel PCR tersebut merupakan Rumah Sakit rujukan dari salah satu maskapai penerbangan, otomatis hasil tes PCR langsung terlapor ke sistem maskapai penerbangan.
Sesaat setelahnya, salah satu diantara mereka menerima pesan singkat melalui telepon cerdas yang berisi pesan:
Hasil tes PCR atas nama FATHUR RAHMAN HIDAYAT adalah POSITIF. Dimohon untuk segera menghubungi pihak LION AIR GROUP untuk pengembalian dana (Refund). Terima kasih.
Rencana penerbangan esok pun terpaksa dibatalkan dan menempuh jalur pengembalian dana [refund]. Sementara proses pengembalian dana dari salah satu aplikasi penyedia agen perjalanan Traveluka sekitar 7-14 hari kerja.
Tapi keesokan harinya Kamis [19/8/21] sekitar pukul 5:15 wib, keponakan saya, Fathur, sempat dihubungi oleh pihak Rumah Sakit yang mengatakan bahwa seperti ada sesuatu yang janggal dengan hasil tes di Rumah Sakit mereka, sebab banyak sekali ditemukan kasus positif.
Untuk itu mereka meminta untuk menunggu hingga pukul 9:00 wib sementara mereka melakukan pengujian ulang [cross-check] di laboratorium mereka. Sekitar pukul 10:19 wib pihak Rumah Sakit kembali mengabari bahwasanya atas nama tersebut hasil PCR nya benar-benar POSITIF.
Dalam benaknya masih tak percaya dengan hasil tes PCR yang diterimanya, sebab dia merasa kondisi tubuhnya baik-baik saja. Siang harinya, dia pun bergegas untuk melakukan tes Antigen di Klinik/Rumah Sakit yang berbeda. Dan benar saja, rencananya membuahkan hasil, ia mendapati hasil tes Antigen-nya NEGATIF.