Pekan keempat Premier League di hari Sabtu 2 September 2023 waktu setempat berlangsung 6 laga. 3 laga diantaranya menghasilkan klub yang berhasil mencetak minimal 3 gol ke gawang lawan.
Laga pertama adalah antara Manchester City menjamu tamunya Fulham di Stadion Etihad. The Citizens mampu menang dengan skor 5-1.
Gol City dicetak oleh Julian Alvarez menit ke 31 dari umpan Erling Haaland, Nathan Ake menit ke 45+5 dari umpan Phil Foden, dan Hattrick Erling Haaland menit ke 58, 70 (Penalti), dan 90+5 (Dari umpan Sergio Gomez). Sementara gol Fulham dicetak oleh Tim Ream menit ke 33.
Untuk laga kedua adalah antara Tottenham Hotspur yang bertandang ke kandang Burnley di Stadion Turf Moor. The Lilywhites mampu menang dengan skor 5-2.
Gol Hotspur dicetak oleh Hattrick Son Heung Min menit ke 16 (Dari umpan Manor Solomon), 63 (Dari umpan Manor Solomon), dan 66 (Dari umpan Pedro Porro), Cristian Romero menit ke 45+2, dan James Maddison menit ke 54 dari umpan Destiny Udogie.
Sementara gol Burnley dicetak oleh Lyle Foster menit ke 4 dari umpan Luca Koleosho dan Josh Brownhill menit ke 90+4 dari umpan Josh Cullen.
Laga terakhir adalah antara Brighton & Hove Albion menjamu tamunya Newcastle United di Stadion Amex berselang sekitar 2 jam dari 2 laga yang telah disebutkan sebelumnya.
Brighton menang melalui hattrick Evan Ferguson menit ke 27, 65 (Dari umpan Billy Gilmour), dan 70 (Dari umpan Kaoru Mitoma). Sementara Newcastle hanya bisa membalas melalui Callum Wilson menit ke 90+2 dari umpan Sean Longstaff.
Ketiga laga yang pemain masing-masing mencatatkan hattrick di Premier League menjadi pengulang sejarah 28 tahun lalu atau tepatnya pada 23 September 1995. Catatan itu menjadi yang kedua bahwa ada 3 pemain yang mencetak hattrick di hari yang sama.
Saat itu, Robbie Fowler yang bermain untuk Liverpool mencetak hattrick saat menjamu dengan Bolton Wanderers. Saat itu laga berakhir dengan skor 5-2.
Selain Fowler, Alan Shearer yang bermain untuk Blackburn Rovers mencetak hattrick saat menjamu Coventry City. Saat itu laga berakhir dengan skor 5-1.
Terakhir, Tony Yeboah yang bermain untuk Leeds United mencetak hattrick saat bertamu di kandang Wimbledon. Saat itu laga berakhir dengan skor 4-2.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H