Untuk menjaga kesehatan saat bulan Ramadhan bisa melakukan jalan santai, jogging, bersepeda dengan waktu 30-45 menit (Menjelang Berbuka Puasa) , atau bisa juga melakukan Olahraga ringan seperti push up, sit up, squat, plank.
4. Mindset,
Melakukan olahraga saat Berpuasa harus berasal dari Mindset diri sendiri, jika dari awal mindset sudah mengatakan “Lelah” maka pada saat pelaksanaan olahraga juga akan merasa lelah, tapi jika mindset mengatakan “Kuat” maka tubuh akan kuat menjalani olahraga.
Selain itu, adapun faktor makanan yang bisa mempengaruhi seseorang untuk kuat berolahraga saat berpuasa
- Makan makanan yang mengandung 4 Sehat 5 Sempurna dan makanan yang berprotein tinggi seperti dada ayam, daging sapi, tahu dan tempe, serta makanan berserat tinggi seperti Nasi Merah
- Minum secukupnya
Berolahraga selama Bulan Ramadhan Sangat disarankan untuk menjaga kesehatan. Namun perlu diingat juga untuk dapat memilih olahraga dengan intensitas rendah agar puasa tetap lancar. Selain itu, jangan melupakan waktu terbaik dan Makanan terbaik untuk berolahraga selama bulan Ramadhan.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI