Setelah sukses Merilis  Map Pearl, Valorant Kembali Mengeluarkan  map baru bernama Lotus. Lotus sendiri diartikan sebagai kota bunga dan mengambil latar situasi di India. Riots Games selaku pengembang dari gim Valorant akan merilis update teranyar yang didalamnya sudah termasuk map anyar mereka yaitu Lotus.
Kejadian ini sekaligus menjadi tanda bahwa Riots Games dengan gim Valorant untuk sekali lagi mengeksploitasi keindahan dan kultur negara India. Dinamai Lotus karena map baru ini letaknya di wilayah Western Ghats.
Sejatinya wilayah Western Ghats adalah dataran pegunungan yang membentang sejajar dengan pantai barat semenanjung India. Dua agen di Valorant, Harbour dan Astra menemukan kota bunga yang hilang di Omega Earth. Â Map Lotus sendiri akan menjadi map kesembilan di Valorant.
Dari segi bangunannya map Lotus benar-benar terinspirasi langsung dengan lokasi India dan gaya arsitekturnya. Mengenai bentuk map, sejatinya map Lotus sendiri lumayan mirip dengan Haven. Lotus juga punya tiga site, namun jauh lebih menantang! Apalagi jika memulai sebagai Attackers tim.Â
Daya jelajahnya jauh lebih kecil. Tidak hanya itu, ada satu keunikan dari map Lotus. Adanya pintu putar dan dinding yang dapat dirusak yang nantinya membuka koneksi antara site A dan site B. Map Lotus juga dilengkapi dengan silent drop. Maka dari itu dibutuhkan keahlian lebih jika memulai gim di pihak Attackers.
 Pasalnya para pemain diharuskan untuk selalu melihat berbagai sudut pada setiap site. Fleksibilitas dan ketepatan rencana benar-benar diuji dalam map Lotus.
Lotus, Mimpi Buruk Defender Setelah Heaven
Bermain game VALORANT sendiri memang melatih kerja sama tim dan tentunya skill membidik yang akurat. Namun hal lain seperti strategi juga tidak bisa dianggap remeh, apalagi setelah kehadiran map Lotus.
Saat bermain Anda akan dibagi menjadi 2 tim yaitu Defender yang menjaga site Spike, dan Attacker yang menyerang site Spike. Tentu kehadiran map Lotus menjadi masalah karena Anda harus menjaga ekstra keras di berbagai lokasi sekaligus.
Bila dari 5 pemain pada map dengan dua lokasi Spike, maka Anda bisa membagi ke formasi 3 dan 2 di masing-masing site. Namun dengan tiga lokasi, maka harus ada satu site yang hanya dijaga oleh satu pemain saja.
Tidak hanya itu, ada satu keunikan dari map Lotus. Adanya pintu putar dan dinding yang dapat dirusak yang nantinya membuka koneksi antara site A dan site B.
Map Lotus juga dilengkapi dengan silent drop. Maka dari itu dibutuhkan keahlian lebih jika memulai gim di pihak Attackers. Pasalnya para pemain diharuskan untuk selalu melihat berbagai sudut pada setiap site. Fleksibilitas dan ketepatan rencana benar-benar diuji dalam map Lotus.
Jika memulai gim di pihak Defender ini adalah sebuah kesempatan untuk benar-benar menjaga momentum dan mencuri poin. Pasalnya, map Lotus ini lebih condong kepada Defender. Jangkauan menjaga setiap area mereka jauh lebih luas daripada Haven. Bahkan mereka bisa saja langsung masuk ke tempat dimana pihak Attackers spawn tanpa harus membutuhkan waktu yang terbilang lama.
"Kami mencoba menghadirkan 3 site map lain dan menunjukan bahwa ke depannya kami akan lebih mengedepankan format ini daripada map tunggal. Sebagai tambahan, kami menargetkan untuk membuat map yang memungkinkan pergerakan dan fleksibilitas tinggi bagi kedua tim," terang Joe.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H