Mohon tunggu...
Firsty Relia Renata ST
Firsty Relia Renata ST Mohon Tunggu... Relawan - Belajar Bersyukur

Head of the social communication section - PPC ~ St Paulus Pku Periode 2017-2020 Periode 2021-2024 Housewife

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Mengurus Perpanjangan STNK

5 Juli 2010   04:40 Diperbarui: 26 Juni 2015   15:05 1283
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mendisiplinkan orang lain tidak akan pernah berhasil sebelum bisa mendisiplinkan diri sendiri.

Hari Sabtu, 3 Juli 2010, saya pergi ke bagian belakang POLDA Metro Jaya, untuk mengurus perpanjangan STNK mobil saya yang tercatat di jakarta Pusat.

Saya berangkat naik Bis, dan turun di pintu belakang, masuk melalui pintu pejalan kaki. Sampai sana bertanya pada Pak Polisi yang menge-check barang bawaan saya.

"Siang, Pak.. Dimana saya bisa perpanjang STNK"

"Mobil atau motor, Bu?"

"Mobil"

Melihat jam tangan sebentar, "Ibu langsung saja lurus.. tapi cepat, Bu.. Ini sudah mau tutup, hari Sabtu hanya setangah hari."

Saat itu sudah jam 11.28 waktu setempat. "Ok, Pak.. Trims"

"Siapkan KTP dan BPKB yang sudah di kopi, ya.."

"Oks, Pak.. makasih.."

Masuk ke Gedung Samsat..Hmm, bersih dan sepi. mungkin karena hari Sabtu. Tanya lagi pada petugas di pintu masuk,

"Perpanjang STNK mobil di sini?"

"Iya, disebelah situ" sambil menunjuk ke deretan loket panjang

Langsung menuju loket 3, diarahkan untuk mengambil formulir pendaftaran di Loket 1.

Pas isi formulir, seseorang mendatangi,"Saya bantu, bu.. Ongkosnya nanti aja belakangan"

Oh, ini dia calo, pikir saya,"Nggak usah, pak, makasih, saya pingin coba sendiri"

Sebetulnya tidak sulit mengisi formulir perpanjangan, semua datanya tinggal contek dari BPKB dan STNK. Mungkin ada 2 pertanyaan yang agak lama menemukan contekannya, namun secara keseluruhan, waktu mengisi formulir hanya 3 menit.

Setelah mengisi dengan 1 kolom yang masih kosong, saya menuju loket 3,

"Pak, ini ada yang ngerti cara isinya"

"coba sini,.. o.., nggak papa,nanti saya lengkapi. Ibu ambil nomor aja, ya.. Sentuh layar di monitor," kata Pak Polisi yang jaga loket 3

Agak kesulitan sentuh layar, akhirnya dibantu polisi yang diluar loket. (hehehe..., gagap...)

Setelah dapat nomor, duduk du kursi-kursi yang disediakan. 5 menit kemudian, nomor saya dipanggil, dan saya ke Loket berikutnya untuk membayar.  Tidak antri.

Saya tunggu lagi, sampai nomor polisi mobil saya dipanggil, dinyatakan sudah selesai.

Saya ke loket pengambilan dengan membawa pengesahan STNK baru yang sudah selesai.

Saya lihat jam 11:48. Jadi proses keseluruhan mulai dari saya masuk pintu pejalan kaki sampai memegang STNK saya yang sudah selesai hanya 20 menit.

Secara keseluruhan, saya puas dengan pelayanan di kantor Samsat.

So pertanyaannya, kenapa harus pakai calo?

Loket pengurusan dan perpanjangan STNK

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun