Mohon tunggu...
Ewaldo Christian
Ewaldo Christian Mohon Tunggu... Freelancer - “There is only one way to avoid criticism: do nothing, say nothing, and be nothing.” – Aristotle

"Access to computers and the Internet has become a basic need for education in our society" -Kent Conrad

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Kamu Pengguna Tangan Kiri? Jangan Bersedih!

18 Mei 2019   13:55 Diperbarui: 18 Mei 2019   14:53 134
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

3

Halo readers, coba Saya tebak. Pasti ada beberapa readers yang membaca artikel ini adalah pengguna tangan kiri? Kalau iya jangan bersedih. Karena pada artikel ini Saya akan memberikan fun-fact yang ada, guna menghibur readers deh. 

Tapi sebelum itu, readers bisa menonton video YouTube yang dipublikasikan oleh Ted-Ed, mengapa ada beberapa orang adalah pengguna tangan kiri? Penasaran? Yuk ditonton dan simak yah. (untuk saat ini masih belum ada subtitle Indonesia)

Gimana? Sudah tahu? Kalau begitu saya akan coba simpulkan yah.

  1. Posisi tangan yang bakal digunakan sudah bisa/mulai diprediksi sebelum lahir berdasarkan posisi fetus. Pada tahun 22 Juli 2004, sebut saja Professor Peter Hepper, Professor ini telah mendedikasikan hidupnya dalam bidang Behavioural Development and Welfare dll. Nah, sebuah riset yang dikepalai oleh Professor Peter Hepper di Queen's University, Belfast UK, Telah membuat kesimpulan setelah melakukan pemindaian ultrasound pada 1.000 janin. Untuk lebih detailnya, readers bisa membaca pada sumber berikut. Untuk mengenal Professor Peter Hepper lebih dekat, readers bisa membaca di sumber berikut.

  2. Untuk mengetahui kita dalam penggunaan tangan yang dominan, biasanya kita diberitahu tergantung cara kerja otak kita dominan yang mana. Contohnya adalah seperti ini, jika readers pengguna tangan kiri, maka cara kerja otak kamu (dominan yang kanan). Dan sebaliknya, apabila readers pengguna tangan kanan, maka cara kerja otak kamu (dominan yang kiri).

Susah ya? Biar readers lebih paham, Saya akan menyisipkan sebuah gambar. Mungkin readers akan lebih mengerti.

 

Ilustrasi Otak Kiri & Otak Kanan - GetyImages
Ilustrasi Otak Kiri & Otak Kanan - GetyImages

 

Lalu, apabila secara genetik. Menurut pembelajaran tahun 2009 oleh Llaurens, Raymond and Faurie (Why are some people left-handed? An evolutionary perspective), presentase seorang anak lahir dominan tangan kiri adalah sebagai berikut :

  1. Kedua orang tua kiri - 27% Laki-Laki / 21.4% Perempuan
  2. Ayah Kanan & Ibu kiri - 22.1% Laki-Laki / 21.7% Perempuan
  3. Ayah Kiri & Ibu Kanan - 18.2% Laki-Laki / 15.3% Perempuan
  4. Kedua orang tua kanan - 10.4% Laki-Laki / 8.5% Perempuan

Untuk melihat lebih detail readers bisa membaca pada sumber berikut. Atau bisa melihat pada gambar dibawah.

Illustrasi Chart Percentage oleh LeftyFretz
Illustrasi Chart Percentage oleh LeftyFretz
Jika readers sudah paham, sekarang Saya akan memberitahukan suka-dukanya menjadi pengguna tangan kiri. Kita mulai yang bad-news dulu ya.
  1. Bekas tinta/pensil ditangan, siapa sih yang gak kesel? kenapa enggak. Karena untuk pengguna tangan kiri. Dalam hal menulis. pasti readers tidak lepas yang namanya bekas tinta/pensil ditangan.
  2. Peralatan, Peralatan yang tidak sesuai tangan juga sangat menganggu pengguna tangan kiri seperti hal kecil. Yaitu gunting.
  3. Duduk bertabrakan, Untuk readers yang masih duduk di bangku sekolah. Pasti tahu hal ini, gimana enggak? Bayangin saja kamu duduk di kursi sebelah kanan dan teman kamu yang pengguna tangan kanan malah duduk di sebelah kiri. Alhasil pasti kalian pernah-sering yang namanya bertabrakan tangan.
  4. Meninggal lebih cepat?! Menurut riset, pengguna tangan kiri biasanya lebih cepat meninggal 9 tahun lebih awal daripada pengguna tangan kanan. *Ini bener gak sih?*

Dan yang terakhir adalah ini

Mimpi buruk bagi para pengguna tangan kiri
Mimpi buruk bagi para pengguna tangan kiri

 

Oke, Setelah membaca bagian susahnya menjadi pengguna tangan kiri. Sekarang kita bagian fun-fact!

  1. Dari semua pengguna tangan kiri, Laki-Laki lebih dominan loh.
  2. Studi mengatakan IQ pengguna tangan kiri bisa mencapai 131.
  3. Menurut Journal of Nervous and Mental Disease, otak pengguna tangan kiri memproses emosi yang berbeda. Maka dari itu pengguna tangan kiri biasanya lebih mudah emosi loh.
  4. Pengguna tangan kiri berarti cara kerja otak mereka lebih dominan ke otak kanan. Maka, kebanyakan dari mereka adalah orang yang sangat kreatif, imajinatif bahkan artistik dalam hal seni.
  5. Orang-orang genius bahkan tokoh-tokoh besar ada beberapa yang pengguna tangan kiri loh. Sebut saja Former President  Barrack Obama, Albert Einstein dll.
  6. Menurut studi, dimana orang-orang menonton film horor. Pengguna tangan kiri lebih penakut dibandingkan pengguna tangan kanan.
  7. Pengguna tangan kiri biasanya menghasilkan uang 10% lebih sedikit daripada pengguna tangan kanan.
  8. Ilmuwan dari Abertay University in Scotland, Pengguna tangan kiri lebih kurang percaya diri daripada pengguna tangan kanan dalam behavioral tests.
  9. Readers memiliki hari jadi khusus pengguna tangan kiri loh, yaitu pada tanggal 13 Agustus yang diberi nama International Left-Hander's Day.
  10. Secara hitungan kasar readers merupakan bagian dari 10% populasi di dunia sebagai pengguna tangan kiri. Berarti, langka dong?

Dan yang memang manusia pengguna tangan kiri secara hitungan kasar hanya 10% saja. Tapi kalau kucing hampir 50% tangan kiri loh!

Grumpy Cat - AlphaCoders
Grumpy Cat - AlphaCoders

Oke sampai disini artikelnya ya readers. Dapat disimpulkan bahwa bukan karena readers adalah pengguna tangan kiri, berarti hidup readers bakal enak/sukses. Tapi melainkan dari usaha dari readers masing-masing. Setiap diri readers memiliki kelebihan dan kekurangan yang berbeda. Dan readers harus bangga, Contohnya pengguna tangan kanan yang dominan otak kiri (Logika) dimana cara berpikir mereka yang kritis dan logical. Sebaliknya jika readers pengguna tangan kiri yang dominan otak kanan (Creative) dimana cara berpikiri mereka yang imajinatif serta thinking out of the box.

Maka dari itu, bagi readers yang pengguna tangan kiri, jangan tinggi hati ya. Karena keberhasilan seseorang tidak diukur dari pengguna tangan mana yang dominan. Melainkan dari usaha masing-masing.

Disclaimer : Baik itu fun-fact ataupun bad-news belum tentu 100% benar adanya. Maka dari itu jangan terlalu percaya ya readers! Artikel ini dibuat hanya sebagai hiburan serta edukasi buat readers sekalian. Terima kasih.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun