Indonesia punya kekayaan laut Nusantara yang luar biasa. Bukan cuma indah panorama bawah lautnya, tapi juga sumber daya yang melimpah. Tapi, gimana cara manfaatin semua itu tanpa merusak lingkungan?
Nah, disini konsep ekonomi biru berperan penting. Jadi, sebenarnya apa sih ekonomi biru itu?
Blue Economy merupakan konsep pemanfaatan sumber daya laut. Jadi, bayangin kita mancing ikan, tapi sambil tebarin benih lagi biar populasinya tetap terjaga.
Tujuannya nggak cuma ngedapetin keuntungan ekonomi jangka pendek. Ekonomi biru lebih ngeliat ke masa depan, yaitu gimana caranya biar laut tetep sehat dan bisa dimanfaatin terus selama bergenerasi.
Konsep ini nyambung sama negara maritim kayak Indonesia. Bayangin aja, Indonesia punya garis pantai terpanjang kedua di dunia! Belum lagi, zona ekonomi eksklusif (ZEE) kita yang luasnya hampir 7 juta kilometer persegi. Wah, potensi ekonomi dari laut memang begitu besar.
Sektor-Sektor Andalan Blue Economy di Indonesia
Ekonomi biru nggak cuma soal mancing ikan loh. Â Ada banyak sektor yang termasuk di dalamnya. Mari kita ngintip beberapa yang paling menjanjikan:
Pariwisata bahari
Siapa yang nggak kenal keindahan Raja Ampat atau Bunaken? Ekonomi biru membantu kita mengembangkan pariwisata bahari laut ini. Caranya?Â
Dengan ngelestarikan terumbu karang, menjaga kebersihan laut, dan mengedepankan pariwisata yang bertanggung jawab.
Perikanan di Indonesia
Laut Indonesia punya  berbagai jenis ikan yang  menggiurkan. Ekonomi biru ngajarin kita cara mancing yang nggak ngerusak ekosistem laut.
Kita harus pakai metode yang tepat dan mengetahui batas tangkapan ikan supaya populasinya  tetap lestari.
Budidaya laut
Bukan cuma ngambil aja, ekonomi biru juga ngajak kita budidaya biota laut. Bayangin, kita bisa pelihara rumput laut, kerang mutiara, atau ikan secara berkala.
Ini bisa jadi sumber pendapatan  yang menjanjikan tanpa harus merusak lingkungan.
Energi terbarukan
Laut  juga punya potensi energi terbarukan yang  luar biasa. Kita bisa manfaatin ombak laut untuk membangkitkan listrik (PLTM), atau pasang surut untuk membangun pembangkit listrik tenaga air (PLTA).
Sehingga, hal ini akan membuat sumber energi  yang  bersih dan nggak akan habis.
Bioteknologi kelautan
Laut  adalah  rumah bagi berbagai organisme yang belum banyak dieksplorasi. Nah, Ekonomi biru akan membuka pintu masuk, buat dilakukan penelitian bioteknologi  kelautan.Â
Siapa tau kita bisa nemuin obat baru atau produk inovatif lainnya dari laut.
Ekonomi biru memang punya konsep keren, tapi tetap eggak bisa lepas dari rintangan. Salah satunya adalah kurangnya kesadaran  tentang pelestarian lingkungan laut. Masih  banyak praktik penangkapan ikan yang  sembarangan dan pencemaran laut yang  menjadi  masalah.
Selain itu, Indonesia juga perlu mengembangkan teknologi dan riset di bidang kelautan. Agar ekonomi biru bisa berjalan dengan baik, kita perlu punya ilmuwan dan teknologi yang mampu mengelola sumber daya laut secara efisien, agar takkan habis setidaknya buat beberapa dekade kedepan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H