Secara permainan, pertandingan relatif berimbang. Namun untuk jumlah peluang, Belgia sedikit lebih unggul karena melepaskan total 20 tembakan berbanding 14 dari Rumania.
Kevin de Bruyne dinobatkan sebagai man of the match. Bukan hanya berkat satu gol yang ia sarangkan, namun juga permainannya juga sangat baik lewat tiga peluang yang ia kreasikan untuk rekan-rekannya.
Namun kemenangan krusial ini masih belum mampu mengantarkan Belgia ke posisi puncak. Mereka masih berada di posisi dua dan masih menunggu laga terakhir buat memastikan satu tiket ke ronde berikutnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H