Mohon tunggu...
Evi Dyah
Evi Dyah Mohon Tunggu... Freelancer - Pelajar

Ingin menjadi penulis yang handal tapi belajar nya dimana yaaa..

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kebahagiaan Karyawan Menjadi Salah Satu Hal Penting bagi Perusahaan McDonald's

17 Januari 2023   15:10 Diperbarui: 17 Januari 2023   15:55 1439
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Perusahaan McDonald's adalah perusahaan yang bergerak pada bidang makanan cepat saja ala Amerika dan masuk di Indonesia pada tahun 1991 di Sarinah, Jakarta. Perusahaan ini menjual beragam makanan cepat saji dimana menu andalan nya berupa ayam goreng dan burrger yang sudah memiliki 268 gerai di Indonesia. 

Karyawan di perusahaan ini rata rata berusia antara 18-25 tahun dimana kebanyakan karyawan nya masih berstatus sebagai pelajar/mahasiswa sehingga perusahaan McDonald's memberi kesempatan bagi mereka untuk bekerja secara partime dengan total waktu kerja 4 jam perhari dan karyawan full time dengan jam kerja 8 jam perhari dengan total 5 hari kerja dalam seminggu .

Walaupun gaji karyawan partime dan fulltime berbeda tetap membuat para karyawan semangat dalam bekerja karena selain perusahaan ini menjanjikan gaji yang cukup besar juga mereka menjanjikan jenjang karir yang tinggi bagi para pekerja. Apalagi pada tingkat pelajar/mahasiswa juga belum memiliki beban yang berat terkait harus membiayai hidup mereka secara sepenuh nya, biasanya mereka melakukan kerja untuk memnambah skill, keterampilan, serta menambah uang saku mereka sehingga dengan gaji yang diberikan perusahaan suda cukup untuk kehidupan sehari hari para pelajar/mahasiswa,

Untuk meningkatan kebahagaiaan pekerja, perusahaan McDonald's memiliki beberapa cara untuk meningkatkan kebahagiaan para pekerja nya yaitu dengan cara karyawan McDonald's mendapatkan fasilitas outing atau liburan bersama. Hal ini dilakukan oleh perusahaan dengan tujuan untuk menciptakan hubungan yang harmonis antar para pekerja dari karyawan hingga atasan. Selain itu, perusahaan McDonalds juga memberikan pengahargaan (reward) kepada para pekerja setiap bulan nya senilai voucher 250K sebagai karyawan terbaik.

Dok. pribadi
Dok. pribadi

Menurut salah satu pelanggan yang bernama Nakita Shallisa beliau memberikan respon positif terkait makanan dan pelayanan yang di lakukan oleh perusahaan McDonald's "Makanan yang ditawarkan sama mcd banyak sekali, juga tersedia paket untuk anak jadi tidak bingung untuk memilih menu sesuai yang diinginkan. mulai dari ayam, burger, hingga es cream nya pun sangat lezat. tidak hanya makanan yang ditawarkan, namun pelayanannya juga sangat baik dengan karyawan yang ramah terlebih lagi saat drive thru, dan ketika dine in pun pelayanannya sangat memuaskan." Ujarnya.

Saya mengambil penelitian mengenai tingkat kebahagiaan kerja karyawan McDonald's dimana kebahagiaan kerja seseorang memengaruhi tingkat pelayanan untuk para pelanggan juga. Menurut (Whitman, 2016) "sebagian orang berpendapat bahwa kesetiaan pelanggan juga berkaitan, dengan bagaimana kemampuan karyawan dalam memberikan kepuasan kepada pelanggan. Untuk itu setiap organisasi atau perusahaan haruslah memperhatikan kebahagiaan dan kesejahteraan karyawan terlebih dahulu. Sederhananya karyawan bahagia, pelanggan bahagia.

Menurut Lyubomirsky dan Lepper "Seseorang bisa saja merasakan ketidakbahagiaan dalam hidupnya walaupun hidupnya dikelilingi oleh segala kenyamanan, cinta, dan kesejahteraan. Sebaliknya seseorang bisa saja tetap merasakan kebahagiaan walaupun hidupnya penuh dengan rintangan, tragedi, ketidaksejahteraan, dan tidak adanya cinta." (Nur'Aini, 2007). Indikator yang mempengaruhi kebahagiaan menurut (Seligman, 2013) terdapat lima unsur yaitu emosi positif, keterlibatan,, keceriaan, kenyamanan, kehangatan, dan lain sebagainya.

Bahagia saat bekerja membuat kita lebih termotivasi dan percaya diri dengan pekerjaan yang dilakukan. Kebahagiaan dalam bekerja merupakan suatu mindset (pola pikir) yang memungkinkan kita untuk meningkatkan performa dan mencapai potensi yang dimiliki (Fitri, 2021). Lalu, menurut (Rasyida, 2022) ada 8 faktor yangg mempengaruhi karyawan bahagia di tempat kerja nya yaitu faktor gaji, tunjangan/fasilitas, apresiasi, lingkungan kerja, otonomi, komunikasi dan transparasi, serta jenjang karier yang luas menjadi faktor utama dalam kebahgiaan tenaga kerja.

Kami mengukur tingkat kebahagiaan kerja karyawan menggunakan cara menyebar kuesioner google form lewat 1 karyawan dan di sebar ke karyawan lainnya dengan total akhir 10 responden/ Menurut hasil penelitian mengenai tingkat kebahagiaan kerja perusahaan MCD pada tanggal 01 Januari 2023 memiliki hasil tingkat Happiness kerja yang sangat tinggi dengan mean 4.25 dimana dalam hal tersebut berkaitan dnegan poin tenaga kerja yang dapat diandalkan, tenaga kerja yang mampu memahami tugas dan tanggung jawab yang diberikan oleh perusahaan, dan juga tenaga kerja menyelesaikan tugas dengan batas waktu yang ditentukan dan menyesuaikan diri dengan perubahan yang tak terduga. Selain itu perushaan MCD ternyata juga memiliki tingkat kebahagiaan rendah dengan mean 2.00 pada poin karyawan tidak menyukai pekerjaan dimana ternyata karyawan merasa nyaman atas pekerjaan yang ia lakukan selama ini. Selain itu perusahaan MCD memiliki tingkat kebahagiaan yang sedang dengan mean 3.37 pada poin tenaga kerja meraka melakukan hal yang bermanfaat di tempat kerja, tenaga kerja memiliki tujuan yang akan di capai untuk mengembangkan potensi dirinya, dan juga tenaga kerja merasa termotivasi pada saat kerja.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun