Mohon tunggu...
Everidea Education
Everidea Education Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Perusahaan

Everidea Education adalah Social Impact Organization yang berfokus pada pengembangan pendidikan 21st Century Skills melalui Gamifikasi, Digital Assessment, dan Konten Kreatif Digital.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Evertalks #11: "Tantangan Sekolah dan Peran Bahasa Indonesia di Era Pendidikan 4.0"

1 Desember 2021   11:30 Diperbarui: 1 Desember 2021   11:34 202
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dokumentasi Evertalks #11
Dokumentasi Evertalks #11

Pada hari Sabtu, 24 November 2021, Everidea Education mengadakan acara webinar dengan topik Evertalks #11: "Tantangan Sekolah dan Peran Guru Bahasa Indonesia di Era Pendidikan 4.0". Kegiatan Evertalks kesebelas ini berjalan dengan sangat baik dan lancar. Webinar ini berkolaborasi dengan Universitas Hasanuddin dan STKIP PGRI Pacitan serta dihadiri oleh masyarakat Indonesia dari berbagai daerah, terdapat sebanyak 859 registran, dengan hasil akhir 528 partisipan menghadiri acara tersebut. Evertalks kali ini menghadirkan 5 orang pembicara terkemuka:

  1. Prof. Dr. Dadang S. Anshori., Guru Besar FPBS Universitas Pendidikan Indonesia

  2. Afwin Sulistiawati., Pengajar BIPA dan Duta Bahasa Negara

  3. Rima Sotlikova, Dosen Bahasa Inggris di Departemen Bahasa Asing dan Literatur National University of Uzbekistan

  4. Florie Aurantia, Terbaik I Duta Bahasa Nasional 2021

  5. Irfan Taofik, Terbaik I Duta Bahasa Nasional 2021

Kegiatan Evertalks #11 ini dilaksanakan secara interaktif dengan cara diskusi dari para narasumber yang masing-masing memiliki latar belakang yang berbeda. Para narasumber memberikan pandangannya masing-masing mengenai bagaimana tantangan yang dihadapi sekolah dalam menghadapi era pendidikan di era globalisasi ini. Para narasumber juga menjelaskan mengenai bagaimana peran seorang guru Bahasa Indonesia dalam memberikan bimbingan dan pengajaran untuk mencapai tujuan pendidikan di era revolusi industri 4.0.

Banyak sekali ilmu dan wawasan yang disampaikan oleh narasumber terkait dengan tema Evertalks #11 ini. Kualitas diskusi webinar ini pun terjalin dengan baik antara moderator, pembicara maupun partisipan. Hal tersebut dibuktikan dengan banyaknya partisipan yang bertanya dan memberikan respon baik di kolom chat Zoom. Harapan besar dari acara ini adalah semakin terbukanya wawasan masyarakat untuk saling bersinergi dengan guru terutama pengajar Bahasa Indonesia dalam menghadapi era keterbukaan ini dalam mencapai tujuan pendidikan nasional.

Pada kegiatan ini, Afwin Sulistiawati menjelaskan tantangan bagi sekolah dan guru adalah saat murid merasa bosan saat belajar Bahasa Indonesia. Solusinya adalah, kita dapat membuat pelajaran Bahasa Indonesia itu menjadi menarik. Caranya adalah saat kita mengajar kita tidak hanya menyampaikan ilmu tetapi kita harus mengeluarkan perhatian dan kita dapat melihat pembelajar kita tertarik dalam bidang apa. 

Narasumber kedua yaitu Florie Aurantia membahas beberapa poin yang membedakan bahasa Indonesia formal dengan bahasa Indonesia informal yaitu, 1) Kosakatanya mengalami perubahan yang cukup signifikan, 2) Perubahan tata bahasa dan kalimat berbeda jauh, 3) Ragam bahasa informal di Indonesia juga cukup dipengaruhi oleh bahasa daerah, bahasa asing dan bahasa gaul. 

Pror. Dadang membahas bahwa terdapat tantangan pendidikan Bahasa Indonesia yaitu dalam berpikir kritis. Kita harus mampu memilah informasi, memahami dinamika berpikir dan memiliki sikap argumentasi. Selain itu dalam bahasa harus bersifat komunikasi dimana komunikasi ini memiliki kolaborasi global, interaksi dan transaksi budaya serta memahami dinamika sosial yang terjadi. Selanjutnya harus memahami multilateral yang dimana terdapat beberapa literasi seperti literasi fungsional, literasi kritis dan literasi masa depan.

Sementara Irfan Taofik, membahas harapan yang ingin diwujudkan untuk era pendidikan 4.0 yaitu, 1) Inovasi, pada hal ini kita merancang strategi berbasis digital untuk melahirkan model-model pembelajaran baru untuk kemajuan pendidikan. 2) Inklusivitas yaitu adanya layanan yang mampu menjangkau khalayak ramai di berbagai daerah, 3) Efisiensi dan efektivitas dimana implementasi pembelajaran dilakukan dengan cepat, mudah, tepat sasaran serta sesuai kebutuhan dan perkembangan zaman.

Terakhir Rima Sotlikova yang sedang berada di Uzbekistan, membagikan pengalamannya dalam mempelajari Bahasa Indonesia. Beliau memiliki banyak memiliki pengalaman dalam bahasa Indonesia, bahasa Indonesia merupakan bahasa yang cantik dan banyak warga asing yang tertarik dengan bahasa Indonesia. Ibu Rima juga banyak belajar mengenai 

budaya Indonesia sehingga beliau dapat mengajarkan kepada mahasiswa nya mengenai Indonesia.

Tak hanya sampai disitu, partisipan yang mengikuti kegiatan Evertalks #11 ini juga banyak mengajukan pertanyaan pada sesi diskusi dan mereka pun membagikan keseruan acaranya melakukan akun media sosial Instagram. Para partisipan sangat antusias membuat video story Instagram terkait dengan acara Evertalks #11 ini. 

Selain bekerjasama dengan Universitas Hasanuddin dan STKIP PGRI Pacitan webinar ini didukung oleh PT. Paragon, Pemimpin.Id, Rumah Amal Salman, Rumah Wijaya, Menang Bersama, Kulturlokal, Everidea Interaktif, dan Bahasa Kita serta bekerjasama dengan media partner yaitu NG Radio, Beritabaik.id, UIN SUSKA RIAU, dan Ayoindonesia.com serta beberapa community partner yaitu BEM FEB UNISBA, Jendela Sastra Indonesia Press, Pondok Inspirasi Foundation, dan Ganara Art.


Tentang Everidea Education:

Everidea education adalah organisasi nirlaba yang berfokus pada pengembangan masyarakat melalui pembelajaran berkelanjutan dengan konten kreatif dan inovasi untuk membuat masyarakat yang berdampak. Everidea education memiliki visi dan misi yakni:

Visi:

Membentuk sumber daya manusia yang berkontribusi dan produktif bagi generasi yang akan datang.

Misi:

Menumbuhkan Pemuda yang siap untuk menghadapi persaingan global dan masa depan dengan menjadi enabler perubahan, simplifyer solusi dan connector kolaborasi.

Untuk mendapatkan informasi lainnya,  kunjungi akun media sosial Everidea Education:

Instagram: @everideaeducation

TikTok: @everideaeducation

YouTube: Everidea Education

LinkedIn: Everidea Education


Informasi lebih lanjut, hubungi:

Email : education@everidea.id

Penulis : Mochammad Rizky Noerrachman || Public Relation Everidea Education.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun