Bowen Tour Setengah Hari
Meskipun kota kecil dan jauh dari Brisbane (sekitar 14 jam menggunakan mobil), Bowen memiliki beberapa tempat menarik. Apabila anda kebetulan melewati Bowen, tidak ada salahnya mampir. Berikut tempat- tempat yang menarik dikunjungi ketika berada di Bowen.
Jochheims Cafe & Bakery (49 George Street, Bowen)
Mengawali hari dengan sarapan di Jochheims Cafe & Bakery adalah pilihan yang tepat. Cafenya memang kecil tetapi selalu ramai pengunjung. Cafe yang berdiri sejak tahun 1963 ini telah berganti pemilik beberapa kali. Cafe ini menyediakan menu favorite orang Australia yaitu pie. Selain itu, juga tersedia sandwich, quiche, bakery dan minuman seperti kopi, coklat dan teh. Buka mulai pukul 05.00 -- 14.30, Minggu -- Jumat.
Big Manggo (236 Bruce Hwy, Bowen)
Patung mangga raksasa ini terletak satu lokasi dengan Bowen Visitor Information Centre. Big mango menjadi icon kota Bowen yang terkenal akan mangga. Banyak orang datang kesini untuk sekedar berfoto dengan latar belakang Big Mango. Patung Big Mango memiliki tinggi 10 meter dengan berat 7 ton. Berdiri sejak tahun 2002 untuk menghormati pertanian di Bowen, khususnya mangga. Patung ini merupakan bentuk dari mangga jenis Kensington Pride. Disini terdapat informasi mengenai sejarah awal pohon mangga di Bowen.
Rose Bay (Bluewater Parade, Bowen)
Bowen memiliki 8 pantai yang mengelilinginya, yaitu Frontshore/ Front Beach, Horseshoe Bay, Rose Bay, Murryas Bay, Grays Bay, Kings Beach, Queens Beach dan Coral Bay. Semua pantai memiliki pemandangan yang indah. Pantai yang menarik bagi penulis ialah Rose Bay. Dari Rose Bay, nampak pulau Gloucester dan Mother Beddock. Rose Bay memiliki pasir yang bersih dan batu-batu besar dengan bentuk yang indah. Didekatnya terdapat taman untuk piknik.Â
Flagstaff Hill     Â