Mohon tunggu...
esya firjatullah
esya firjatullah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Active

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Mahasiswa KKN UPGRIS Gelar Sosialisasi Digital Marketing pada Acara Launching Agro Tamansari Desa Tamanrejo, Kendal

3 Maret 2022   21:57 Diperbarui: 3 Maret 2022   22:08 437
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

dokpri
dokpri

Kendal Sabtu (27/02/2022) Mahasiswa KKN Kelompok 54 Universitas PGRI Semarang menggelar acara sosialisasi percepatan rintisan taman agro wisata, agro tamansari melalui pemanfaatan digital marketing pada acara Launching Agro Tamansari.

Agro Tamansari merupakan desa wisata edukasi baru di Dusun Gondangsari Desa Tamanrejo, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Kendal yang didirikan oleh Kelompok Wanita Tani RT 02/04. Kelompok Wanita Tani yang sudah berdiri sejak tahun 2013 ini membangun desa wisata Agro Tamansari dalam jangka waktu kurang lebih 3 bulan hingga tanggal peresmian.

"Awalnya kami, Kelompok Wanita Tani ingin memanfaatkan lahan kebun pisang ini menjadi perkebunan sayuran saja, namun begitu dikelola dan didampingi oleh PPL Dinas Pertanian Limbangan, akhirnya kami dapat mengembangkannya menjadi wisata edukasi agro tamansari yang disesuaikan untuk anak-anak" Ujar Ibu Khotiah selaku Ketua KWT Gondangsari dalam acara sambutan Launching Agro Tamansari.

Agro Tamansari ini memiliki beberapa spot yaitu Camping Ground, Outbond anak-anak, area perkebunan tanaman sayur, area edukasi bercocok tanam bagi anak-anak, play ground, taman, ruang pertemuan, panggung, wisata kuliner dan beberapa fasilitas toilet dan musholla. "Struktur kepengurusan dan pengelolaan kami usahakan untuk melibatkan semua warga sekaligus dapat membuka lapangan pekerjaan dan memberdayakan warga sekitar Gondangsari sendiri" utas Ibu Khotiah ketika ditanya mengenai kepengurusan Agro Tamansari.

Dalam acara Launching dan sosialisasi yang dihadiri oleh Tamu undangan Kelompok Wanita Tani, PPL Dinas Pertanian Kecamatan Limbangan, Perwakilan Rumah Zakat Cabang Semarang dan pengurus terkait. Serangkaian acara nya berupa sambutan dari Ketua KWT, Kepala Desa Tamanrejo, perwakilan Rumah Zakat dan diresmikan oleh Camat Limbangan serta edukasi penanaman yang dilakukan oleh anak pra TK, PAUD, TK dan SD Tamanrejo.

Tak hanya sampai peresmian Agro Tamansari saja, Mahasiswa KKN UPGRIS juga menggelar acara Sosialisasi Mendorong Percepatan Rintisan Taman Agrowisata Di Desa Tamanrejo Kecamatan Limbangan Kabupaten Kendal Melalui Pemanfaatan Peran Digital Marketing dengan memberikan ide dan sumbangsih berupa akun sosial media Instagram, Facebook, Youtube Channel, Google Maps untuk Agro Tamansari. Dalam acara tersebut diisi oleh pemateri dari Dosen Ibu Rita Meiriyanti, SE., MM. Dan memberikan penyerahan bibit dan benih tanaman sayuran dan buah-buahan sebagai bentuk pengembangan ide untuk Agro Tamansari.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun