Pada kesempatan lalu (4/8/2022), Ibu Kepala Desa Tanjungsari turut hadir dalam memberikan penyuluhan mengenai pemilahan sampah dan manfaat dari program bank sampah. "Sampah yang dihasilkan dari kegiatan rumah tangga bisa bernilai ekonomis melalui program bank sampah ini", pungkasnya. Â
Selain itu, Ibu Kepala Desa juga menyampaikan bahwa program bank sampah akan mulai direalisasikan pada akhir bulan September di beberapa titik RT. Dalam pelaksanaannya, terdapat 4 titik yang dijadikan tempat untuk menjalankan program bank sampah ini."
Kita sama-sama belajar dalam menjalankan program ini, sehingga untuk awal pelaksanaannya akan dibuat 4 titik terlebih dahulu. Harapan kedepannya semua RT bisa mulai untuk menggerakkan program ini juga", tuturnya. Besar harapan agar program bank sampah yang direncanakan ini dapat berjalan dengan baik dan tentunya memperoleh dukungan secara khusus dari warga Desa Tanjungsari.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H