Terlihat ibu-ibu kader posyandu sangat aktif untuk bertanya dan memberikan respon baik terhadap program ini. Ibu-ibu kader juga memaparkan jumlah baduta yang tercatat di posyandu Sriwidodo.Â
Para kader merasa terbantu dengan adanya instrumen KK-RK dari program rumah imunisasi ini. Harapannya, dengan adanya program ini, para baduta yang belum mendapatkan imunisasi dasar lengkap dapat tercatat dengan jelas, sehingga jika ada baduta yang belum mendapatkan imunisasi dasar lengkap, maka dapat diikutkan imunisasi kejar dengan melaporkan pada tenaga kesehatan setempat. Selain itu, pemerataan imunisasi ini merupakan upaya untuk mencegah penularan penyakit serta mengurangi terjadinya stunting pada baduta.
Penulis:
Essalafy Julia Putri
S1 Farmasi - Fakultas Kedokteran
DPL: Dr. Ir. Suzanna Ratih Sari, MM, MA
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H