Mohon tunggu...
ESSA YAYANGSAGITA
ESSA YAYANGSAGITA Mohon Tunggu... Wiraswasta - Kejaksaan Negeri Kepulauan Talaud

essagita in your area

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur Pilihan

Semua Bisa Asal Usaha: Gali Peluang Menjadi Creativepreneur di Era Digital

4 Agustus 2023   15:50 Diperbarui: 4 Agustus 2023   16:00 70
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Jika biasanya kita mendengar kata Entrepreneur yang secara umum kita ketahui sebagai seorang yang melakukan bisnis atau usaha dengan menghadapi beeberapa resiko untuk mencapai tujuan tertentu, maka Creativepreneur adalah gabungan dari kata "creative" (kreatif) dan "entrepreneur" (pengusaha). Kreativitas dan inovasi dalam mengembangkan bisnis atau usahanya dan tentu saja seorang Creativepreneur dapat berbasis dalam berbagai bidang.

Nah, karena sekarang sedang marak era digital yang terus saja berkembang, peluang-peluang baru bermunculan bagi para pebisnis kreatif ini. Istilah Creativepreneur menggambarkan individu yang menggabungkan kreativitas dan kewirausahaan dalam berbagai bentuk bisnis di dunia maya. Mengapa peluang ini begitu menjanjikan? Yuk disimak!

Kita semua pasti sadar bahwa era digital telah mengubah sebagian besar cara berpikir hingga cara beroperasi dalam lingkungan bisnis. Media sosial, situs web, dan beragam platform online lainnya telah membuka pintu dengan lebar-lebar bagi mereka yang ingin menjual produk atau jasa secara kreatif. Inilah tempat di mana creativepreneur berperan penting. Mereka mengemas ide-ide baru yang unik dan menarik, mengandalkan konten visual yang mempesona, dan memanfaatkan teknologi untuk menjangkau khalayak yang lebih luas.

Apalagi yang memiliki bakat di bidang desain grafis, ilustrasi, fotografi, atau bahkan pembuatan konten video, pintu dunia digital terbuka lebar. Kamu bisa menjual karya seni digital, merchandise unik, atau bahkan menyediakan jasa kreatif untuk bisnis lain. Era digital memberikan ruang ekspresi tak terbatas, di mana setiap kreasi memiliki potensi untuk dikenal secara global.

Selain itu sosial media marketing juga memainkan peran penting dalam membantu para creativepreneur membangun brand awareness. Platform-platform seperti Instagram, Twitter, Facebook, dan TikTok sudah memungkinkan para pebisnis kreatif berinteraksi langsung dengan konsumen mereka. Para pebisnis juga bisa mengupload konten yang menarik dan bisa menyebar dengan cepat karena adanya fitur 'berbagi', menciptakan efek domino yang menguntungkan.

Namun, perlu diingat bahwa dalam dunia yang semakin terkoneksi ini, pastinya persaingan semakin ketat. Mengandalakan Kreativitas saja tidak cukup. Perlunya untuk memahami strategi pemasaran digital, target pemasaran,  waktu yang tepat dalam mengupload konten dan beberapa hal lainnya. Untuk memanfaatkan peluang menjadi creativepreneur di era digital, harus ingat untuk tetap konsisten dan selalu update dengan tren-tren terkini.  Jangan takut untuk berinovasi dan berkolaborasi dengan sesama creativepreneur atau bahkan mengambil inspirasi dari berbagai bidang dam ingat untuk tetap menjadi creativepreneur yang bijak, bukan hanya untuk sekedar menjadi viral.

Terakhir, setelah melihat bagaimana peluang menjadi creativepreneur dalam era digital yang sangat menarik, menggabungkan kreativitas dengan kemampuan bisnis secara online dengan baik dan benar dapat membawa kita pada kesuksesan. Sosial media marketing juga menjadi kunci penting dalam memperluas jangkauan dan meningkatkan brand awareness. Bisa jadi saya atau kamu yang lebih dulu sukses menjadi Creativepreneur di era digital ini, jadi tunggu apa lagi?

Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun