Baru saja tiba di Michoacan (Meksiko) kloter pertama kupu-kupu raja. Mereka datang dari Kanada dan Amerika Serikat untuk menetap selama beberapa bulan di Meksiko, lalu kembali ke tempat asal mereka, melintasi jarak ribuan kilometer.Â
Jenis kupu-kupu ini adalah satu-satunya dari kelompok serangga yang melakukan migrasi dan merupakan satu dari hanya beberapa jenis hewan yang mampu menempuh jarak yang luar biasa jauhnya.Â
Seperti apakah kupu-kupu raja? Mengapa mereka harus bermigrasi dan mampu terbang beribu-ribu kilometer? Bagaimana mereka bisa tiba di tempat tujuan dan tahu jalan pulang?
Setiap tahun, menjelang musim gugur, jutaan kupu-kupu raja bersiap-siap meninggalkan tempat tinggal mereka di tenggara Kanada dan timur laut Amerika Serikat untuk pindah sementara ke beberapa tempat; salah satu tujuan utama mereka adalah provinsi Michoacan dan Negara Bagian Meksiko (Estado de Mexico), Meksiko. Mereka harus cepat-cepat pergi sebelum musim dingin datang. Jika tidak, matilah mereka.
Migrasi kupu-kupu raja memang merupakan hal yang sangat menakjubkan. Bayangkan saja, hewan yang hanya memiliki berat kurang dari satu gram ini mampu terbang antara 2000 km sampai 4500 km; bahkan ada yang mencapai 6000 km.Â
Mereka bisa tiba di tempat tujuan dan bisa kembali ke tempat asal mereka, tanpa nyasar. Ini satu hal yang "agak sulit kita pahami".
Seperti apakah kupu-kupu raja?
Kupu-kupu raja (di Meksiko disebut mariposa monarca; dalam bahasa inggris: monarch butterfly; latin: danaus plexippus) adalah lepidoptera dari keluarga nymphalidae.
Menurut Carlos Galindo dan Eduardo Rendon, kupu-kupu raja sebenarnya tidak hanya ada di Amerika Utara (Kanada, Amerika Serikat, dan Meksiko; meski fenomena migrasi dan hibernasinya hanya pada jenis yang ada di sana), tetapi juga ada di Amerika Selatan (di selatan Peru dan barat laut Argentina).
Jenis kupu-kupu ini diperkenalkan ke Hawaii pada abad XIX. Kemungkinan mereka dibawa menyeberangi Samudra Pasifik dan mencapai Selandia Baru. Pada tahun 1860 sudah ada di kepulauan Caroline dan Marquesas; pada tahun 1870 di Australia; pada tahun 1880 di Tasmania, kepulauan Canaria, Kaledonia Baru, Oceania, kepulauan Solomon, dan kepulauan Maluku. 15 tahun kemudian tercatat di Hong Kong, Taiwan, Jawa dan Kalimantan, serta Filipina. Juga ada laporan kalau mereka terbang melintasi Samudra Atlantik mencapai Irlandia, Inggris, dan Spanyol.
Mengenai siklus hidup dan reproduksi, Carlos Galindo dan Eduardo Rendon menjelaskan bahwa dalam tiga hari setelah meninggalkan kepompong, organ tubuh kupu-kupu raja berkembang; lima hari kemudian, mereka bereproduksi.Â
Siklus ini -mulai dari kawin, bertelur, menjadi larva, kepompong, kupu-kupu, sampai kawin lagi- berlangsung kira-kira 1 bulan dan diulang beberapa kali saat mereka bergerak dari selatan ke utara selama musim semi dan musim panas di tempat mereka di Kanada dan Amerika Serikat.
Carlos Galindo dan Eduardo Rendon juga menjelaskan bahwa kupu-kupu raja dewasa yang reproduktif hidup empat sampai lima minggu. Namun, salah satu keajaiban mereka adalah mampu membentuk "generasi metusalah" (berumur panjang), yang lahir ketika musim gugur akan tiba di tempat-tempat asal mereka.
"Generasi metusalah" tidak sama dengan pendahulunya, yang berumur pendek (maksimal satu bulan), karena dapat bertahan hidup hingga 7-8 delapan bulan. Mereka juga memiliki prestasi yang luar biasa, sebab mampu terbang jauh.Â
Tambahan lagi, setelah tiba di Amerika Serikat, perjalanan berlanjut seperti lomba lari estafet. Keturunannya, berumur pendek (4-5 minggu), melanjutkan perjalanan ke utara selama beberapa generasi.
Orang pertama yang melakukan penelitian tentang migrasi kupu-kupu raja adalah Frederick Urquhart dan istrinya, Norah Patterson, pada tahun 1945. Frederick Urquhart sudah lama tertarik pada jenis kupu-kupu ini.Â
Pada tahun 1972, Ken Brugger, seorang insinyur muda Amerika, yang pada waktu itu menetap di Mexico City, berpartisipasi dalam proyek penelitian Frederick dan Norah.Â
Pada tahun 1975 mereka menemukan tempat "bersemayamnya" kupu-kupu raja, yang terletak sekitar 390 km dari Mexico City. Ada jutaan kupu-kupu di sana. Dari jauh terlihat seperti sebuah bukit kupu-kupu, sangat menakjubkan.Â
Di tempat itu pulalah mereka menemukan satu kupu-kupu yang mereka tandai di Minnesota sebelum berangkat ke Meksiko. Tahun-tahun berikutnya mereka menemukan 13 lokasi yang tersebar di 5 gunung.
Mengapa kupu-kupu raja harus melakukan migrasi jauh dari Kanada dan Amerika Serikat sampai ke Meksiko?Â
Untuk menghindari suhu udara yang sangat rendah selama musim dingin di Kanada dan Amerika Serikat. Mereka mencari tempat yang memiliki suhu udara yang lebih bersahabat, agar mereka dapat bertahan hidup dan bereproduksi ketika kembali.
Mengapa mereka terbang ke Meksiko? Tentu mereka tidak bertujuan tiba di Meksiko, melainkan terbang ke arah selatan. Pada musim dingin suhu udara di Meksiko lebih bersahabat.
Carlos Galindo dan Eduardo Rendon menjelaskan bahwa kupu-kupu raja yang bermigrasi ke selatan pada musim gugur berorientasi pada jalur matahari. Mereka memiliki indra khusus, semacam kompas biologis, yang bekerja mengikuti pergerakan matahari. Meskipun hari berawan, arah terbang mereka tidak akan salah.
Bagaimana mereka dapat terbang ribuan kilometer? Tidak semua kupu-kupu raja melakukan migrasi dan mampu terbang jauh; hanya kupu-kupu yang keluar dari kepompong pada akhir musim panas dan awal musim gugur. Mereka dilahirkan untuk terbang jauh. Dari perubahan cuaca mereka tahu bahwa mereka harus bersiap untuk melakukan sebuah perjalanan yang panjang.
Kupu-kupu yang bermigrasi, setelah tiba di Meksiko melakukan hibernasi, kawin, lalu kembali tempat asal mereka. Mereka menyimpan telur-telur mereka pada tanaman yang kemudian menjadi makanan larva mereka. Namun, mereka mati tak lama setelah melakukan perjalanan kembali ke utara.
Yang berhasil kembali ke Amerika Serikat dan Kanada adalah "generasi metusalah". Kelompok ini bisa dapat terbang jauh berkat timbunan lemak yang telah disimpannya ketika menjadi larva.Â
Kemudian, sepanjang perjalanan mereka mengonsumsi nektar bunga, dan mengubah makanan tersebut menjadi tambahan energi yang disiapkan selama menjadi larva. Ini pula yang membuat mereka dapat bertahan selama hibernasi (tidak makan).
IAEA menjelaskan bahwa perjalanan dari Kanada dan Amerika Serikat ke Meksiko memakan waktu 2 bulan. Namun, perjalanan pulang, yang dilakukan oleh beberapa generasi, ditempuh dalam 4-5 bulan, karena generasi yang lahir di Kanada dan Amerika Serikat dapat hidup lebih lama dan menyelesaikan perjalanan ke Meksiko dalam waktu yang lebih singkat.
Tambahan catatan, pada tahun berikutnya, pada saat migrasi musim dingin dimulai, beberapa generasi musim panas akan hidup dan mati, sementara yang bermigrasi adalah cicit dari kelompok yang tahun lalu melakukan perjalanan. Entah bagaimana, mereka terbang melalui rute yang sama, bahkan tiba di pohon yang sama.
Ada berbagai wilayah di Meksiko yang menjadi tujuan mereka (bagian utara dan tengah Meksiko). Mereka tinggal di dataran tinggi (antara 4000-6000 meter di atas permukaan laut).Â
Pada saat ini tempat terpenting untuk melihat kupu-kupu raja di Meksiko adalah hutan lindung Rosario (terletak di kecamatan Ocampo), dan Sierra Chincua (terletak di kecamatan Angangueo).Â
Keduanya berada di provinsi Michoacan, sekitar 170 km dari Mexico City. Bagi masyarakat adat di Michoacan, kupu-kupu raja dipercaya sebagai wujud orang-orang yang telah meninggal.
Untuk melihat kupu-kupu raja di Meksiko mudah sekali. Ada banyak agen perjalanan yang menawarkan paket perjalanan full day tour dengan harga kira-kira 75 dolar Amerika per orang. Berangkat pukul 07:00 dan kembali pukul 21:00.
Pada tahun 2008, UNESCO memutuskan hutan lindung kupu-kupu raja di Michoacan dan Negara Bagian Meksiko (Estado de Mexico) menjadi Situs Warisan Dunia, dengan kriteria "alam yang baik" dan "kecantikan alam yang luar biasa".
Sebagai hewan yang dilindungi tentu kita harus menjaga keberlangsungan hidup mereka, yang makin lama makin berkurang. Menurut catatan, dalam 20 tahun terakhir, populasi kupu-kupu raja di seluruh Amerika Utara turun hingga lebih dari 80 persen.Â
Pada tahun 1990 tercatat sekitar 1 miliar populasi kupu-kupu raja dan pada tahun 2014 turun menjadi 35 juta. Pada awal tahun ini, jumlah kupu-kupu raja yang tiba di Meksiko juga turun 26 persen.
Mexico City, 23 November 2021
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H