Mohon tunggu...
Nurul Suhartin H
Nurul Suhartin H Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Komunikasi Tanpa Batas dengan IndiHome

11 Mei 2023   05:35 Diperbarui: 11 Mei 2023   05:36 135
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Berbicara tentang era media baru tidak terlepas dengan internet. Keberadaan internet menjadikan ciri atau pembeda antara era media baru dengan era yang lainnya. Pada era sekarang selain smartphone dan alat komunikasi lain serta internet bergeser menjadi kebutuhan primer setelah sebelumnya hanya sebagai kebutuhan penunjang, sekunder bahkan tersier atau barang yang mewah.

Seiring berkembangnya zaman manusia dan teknologi pun ikut berkembang menyesuaikan dengan keadaan zaman yang ada. Komunikasi masa sekarang dan masa yang lampau pun jauh mengalami perkembangan yang  pesat. Komunikasi masa kini mampu menembus jarak dan waktu. Tidak ada lagi keterlambatan informasi atau surat menyurat untuk bekomunikasi. Semua dilakukan secara daring dan bekerja secara cepat dan transparan. Kabar mengenai artis siapa atau berita bencana alam yang ada di penjuru dunia, dapat kita akses melalui media sosial yang ada.

Terlebih ketika masa pandemi covid 19 melanda seluruh dunia, semua aktifitas lumpuh dan hampir semua sektor mengandalkan internet untuk mengerjakan tugasnya. Semua dilakukan secara daring. Pada masa pandemi kemarin ini lah banyak melahirkan berbagai pekerjaan baru yang banyak digandrungi masyakarat. Diantaranya conten creator, specialist social media, dan sebagainya. Selain itu banyak pelayanan publik juga yang menggeser kebijakan mereka dengan membuat aplikasi -- apllikasi penunjang untuk mempemudah masyarakat menerima pelayanan.

Sektor pendidikan pun ikut merasakan dampak dari pandemi, sehingga kegiatan belajar mengajar pada saat itu dilakukan secara jarak jauh (daring). Saat itulah kebutuhan terhadap internet meningkat. Perusahaan provider berlomba-lomba menawarkan produk mereka ke pasaran. Salah satunya adalah IndiHome, perusahaan provider Indonesia yang merupakan produk dari Telkom Indonesia. Dengan mengusung slogan "Aktivitas tanpa batas" menjadikan IndiHome penyedia layanan internet dengan sinyal yang  stabil dan tersedia sampai di penjuru Indonesia.

Bahkan setelah masa pandemi berakhir masih banyak pengguna wifi IndiHome khususnya, tetap berlangganan dan bertambah. Hampir seluruh sekolah menggunakan jasa internet provider IndiHome, dan pengguna wifi rumahan pun banyak yang menggunakan jasa IndiHome. Hal ini dapat dilihat dari pengguna media sosial yang mengunggah provider yang mereka gunakan di media sosial mereka. 

Banyak kegiatan manusia masa sekarang banyak mengandalkan keberadaan internet untuk melakukan kegiatannya. komunikasi ynag dilakukan pun bukan hanya telepon atau panggilan suara saja melainkan panggilan video dan suara dan dapat dilakukan lintas pulau bahkan benua. Dengan internet manusia dapat melakukan komunikasi tanpa batas.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun