Mohon tunggu...
Erza Salsabila
Erza Salsabila Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Saya mahasiswa angkatan 2024 jurusan ilmu komunikasi yang memiliki sedikit ketertarikan untuk membuat artikel dan topik yang saya sukai berupa olahraga ataupun berita yang sedang hangat diperbincangkan.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Dari Surat Kabar Hingga Layar Sentuh, Munculnya Konsumen Media di Era Digital (Twitter)

5 Desember 2024   10:56 Diperbarui: 5 Desember 2024   11:42 36
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

     Surat kabar atau media cetak merupakan suatu tulisan yang diwadahi dengan kertas untuk menuangkan informasi maupun pemberitaan. atau yang biasa disebut dengan koran. Koran juga tidak hanya berisi tentang berita saja tetapi terdapat tts dan komik untuk menghibur pembaca agar tidak jenuh pada saat membaca, dan terkadang juga terdapat iklan didalamnya. 

Selama ini, surat kabar telah menyampaikan informasi penting kepada masyarakat dari ber abad-abad lalu. Namun, evolusi pada era digital ini membuat surat kabar telah berubah dalam konten baik dalam design maupun penulisan. Yang dimana konten tersebut menjadi lebih baik lagi dalam bentuk media digital, itu disebabkan pada saat ini sudah lebih modern daripada alat sebelumnya yang digunakan untuk memproduksi media baca yang lebih canggih dari pada sebelumnya. 

     Layar sentuh ditemukan oleh insinyur asal Inggris bernama E.A Johnson, layar sentuh atau media baca digital seperti handphone merupakan teknologi yang  pada saat ini sangat mendominasi pada kehidupan sehari-hari,  dengan adanya perkembangan teknologi yang saat ini sudah semakin pesat dari yang tadinya media cetak menjadi media digital, hal ini seiring dengan kemajuan zaman dan juga berkembangnya teknologi membuat masyarakat merubah pola prilaku baik dilakukan secara sadar maupun tidak sadar. 

     Dan oleh karena itu dikarenakan adanya kemajuan teknologi, masyarakat yang semula banyak menggunakan media baca analog atau media cetak kini mulai beralih menggunakan media baca digital seperti aplikasi yang ditemukan oleh Jack Dorsey, Noah Glass, Biz Stone, dan Evan Williams yaitu Twitter hal ini dikarenakan Twitter mencangkup lebih banyak informasi dan terdapat komponen yang tidak ada disurat kabar yaitu video, animasi, dan suara. 

Twitter merupakan media sosial yang mempunyai konsep untuk menyebarkan informasi secara padat, real time, dan cepat dengan menggunakan thread atau fitur hastag yang berguna untuk menyebarkan informasi dengan menggunakan fitur yang tersedia, seperti fitur gambar, video, hastag, dan sebagainya, kepada seluruh pengguna Twitter yang ada di dunia baik orang yang dikenal maupun tidak dikenal.

 Sedikit sejarah tentang Twitter, dahulu Twitter tidak dibuka untuk umum melainkan hanya untuk para pekerja di ordeo, hingga pada akhirnya Twitter dibuka untuk umum pada tahun 2006.

     Twitter sangat berguna untuk memudahkan para penggunanya untuk berinteraksi dengan pengguna lain. Twitter juga terdapat fitur Top Trending yang memudahkan para penggunanya melihat tweet yang sedang trending atau populer. Terdapat juga fitur notifikasi saat sedang terjadi bencana alam seperti gempa, yang sangat berguna untuk masyarakat agar segera mencari tempat yanag aman. 

Tidak hanya itu, Twitter juga memiliki konten Verified Account dimana konten untuk mendapatkan Lencana Akun Verifikasi di Twitter dan tidak sembarang orang bisa mendapatkan lencana tersebut di akunnya. Hanya dikalangan selebritis, politikus, maupun orang-orang yang memiliki pengaruh saja. 

     Twitter merupakan aplikasi yang bisa dibilang sebagai media sosial paling efektif krena mempunyai cangkupan dan jangkauan yang sangat luas dan bebas, jangkauan yang dimaksud adalah bisa menjangkau publik figure bukan hanya teman saja, bahkan para pejabat Indonesia seperti presiden, anggota legistatif, dan partai politik menggunakan Twitter sebagai alat untuk aspirasi kepada masyarakat., 

serta dapat mengetahui informasi terbaru dengan cepat dan komunikasi yang terjadi cenderung cepat. Seperti adanya hastag yang dapat mengawal kasus-kasus tertentu misal seperti orang hilang, masalah politik, donasi kegiatan sosial, pelecehan sexual, perselingkuhan bahkan kekerasan dalam rumah tangga. 

Hal ini, diperkuat oleh beberapa jurnal yang saya baca dan situs tribun sumbar yang didalamnya memaparkan bahwa fitur hastag mempunyai impact yang kuat untuk memviralkan atau sebagai tanda protes atau  menolak karena adanya kenaikan harga bbm, dengan hastag #BatalkanKenaikanBBM.

      Terdapat beberapa dampak positif sejak adanya evolusi media massa Twitter yaitu mempunyai pertemanan yang luas, mudah dalam mendapatkan informasi baru, komunitas yang luas, pemasaran maupun bisnis, sarana untuk belajar (komunitas studytweet), sumber hiburan, dan masi banyak lagi. 

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun