Mohon tunggu...
Eryani Kusuma Ningrum
Eryani Kusuma Ningrum Mohon Tunggu... Guru - Miss eR

Pengajar Sekolah Dasar... Suka jalan-jalan (travelling)... Suka berkhayal lalu ditulis... Suka menjepret apalagi dijepret... kejorabenderang.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Weekend Asyik Memburu Film di Awal Bulan

4 Agustus 2017   12:20 Diperbarui: 5 Agustus 2017   11:07 643
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagi saya, menonton film adalah sarana rekreasi jiwa untuk menghilangkan kepenatan. Dengan memilih judul film untuk ditonton, saya bisa merasakan atmosfer ketertarikan walau pada akhirnya membaca resensinya untuk meyakinkan kembali apakah filmnya menarik sesuai dengan judulnya atau tidak. Aktor dan aktrisnya pun mempunyai peran penting dalam mensukseskan film untuk mendapatkan perhatian dari penontonnya. Saya pernah nekad pergi menonton sendiri hanya untuk menyaksikan bagaimana Andrew Garfield, aktor kesayangan saya itu memerankan kisahnya menjadi tentara yang tak bisa berperang dalam judul film Hacksaw Ridge. 

Pada akhirnya saya puas dan kenekadtan saya terbayarkan karena filmnya sukses menjadi box office di dalam diri walau teringat saat menontonnya dengan niat membara tanpa mampir-mampir karena selesai film selesai saya langsung pulang ke rumah, maklum saat itu masih single, uhuuk...

theguardian.com
theguardian.com
Dunkirk, Film Perang yang Bukan Perang

Sekali lagi saya tertarik dengan film yang berbau tentara dan perang, mungkin karena saya dibesarkan dalam lingkungan tentara. Dunkirk pun menjadi pilihan saya bersama orang spesial untuk ditonton, ciyee.... Film yang disutradarai oleh Christoper Nolan ini mengambil latar waktu Perang Dunia II dengan tiga latar yang seru untuk dijelajahi, yaitu upaya penyelamatan dari pantai, laut dan udara. Dengan debut Harry Styles sebagai Alex, tentara Inggris yang berupaya melepaskan diri dari tanah mencekam Dunkirk membuat saya semakin yakin memilih film tersebut untuk mengisi waktu weekend yang fantastis. 

tiket dunkirk, dokpri
tiket dunkirk, dokpri
Mengapa fantastis? Menurut Press Conference saat peluncuran Dunkirk, Nolan mengeluarkan segala ketotalitasan dalam mengolah film ini sehingga penonton benar-benar mendapatkan atmosfer mencengangkan saat menontonnya. Karena demi menjaga keaslian cerita, Nolan mengambil lokasi syuting yang sama dengan kejadian hingga penggunaan pesawat tempur yang benar-benar asli. Sebenarnya film yang berdurasi 1 jam 46 menit ini bukanlah film perang di masa perang dunia II namun menceritakan tentang kisah proses evakuasi militer sebanyak kurang lebih 330.000 tentara sekutu dari Inggris, Perancis, Belgia dan Belanda di Dunkirk. 

Sekali kapal penyelamatan datang bahkan yang berpalang merah yang artinya kapal yang tidak boleh ditembak atau dirudal pasti akan dihancurkan juga oleh musuh. Singkat cerita, atmosfer cinta tanah air semakin terasa saat perahu dan kapal penduduk sipil ikut serta dalam proses evakuasi ini, menarik bukaaaan??? 

penonton cantik, dokpri
penonton cantik, dokpri
CGV, Pilihan Lain Selain XXI

Teman-teman penonton bioskop bisa melipir ke CGV Transmart Cempaka Putih Jakarta Pusat jika ingin mendapatkan suasana yang berbeda yang mungkin belum pernah dirasa saat di XXI. Istimewanya, di dalam CGV yang diresmikan pada tanggal 21 Juli 2017 ini mempunyai auditorium Satin Suite dimana pengunjung penikmat film bisa merasakan sensasi istimewa menonton di sofa empuk bahkan bed sofa yang nyaman plus bantal untuk mendapatkan kualitas menonton yang asyik dan eksklusif. 

Dengan membeli tiket dimulai dari Rp. 55.000 di weekdays hingga Rp. 140.000 di weekend penonton sudah bisa cekrak-cekrek untuk mengabadikan saat menontonnya di Satin Suite ini lalu dengan nyaman menonton film kesayangan. Atau dengan harga nomat (nonton hemat) di Rp. 35.000 di audi reguler setiap senin sampai kamis. Untuk jadwal film Dunkirk ada di pukul 14.40 dan 19.45, atau jika ingin mengecek silahkan klik jadwal film

audi reguler CGV, dokpri
audi reguler CGV, dokpri
Nikmati pengalaman menontonmu yang baru dengan tempat yang baru...

logo komik
logo komik

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun