Mohon tunggu...
Erwindya Adistiana
Erwindya Adistiana Mohon Tunggu... Wiraswasta - Learning by Experience

Penulis pemula yang tertarik pada hal-hal seperti sejarah, militer, politik dan yang lain-lannya

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Kemayoran: Kenangan Bandara Internasional Pertama di Indonesia

2 Juli 2024   14:49 Diperbarui: 2 Juli 2024   20:18 1924
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pesawat DC-6 Bayu Air di Bandara Kemayoran. Terlihat kepadatan Bandara Kemayoran di kanan pesawat DC-6 | sumber gambar: Arsip Mr. Jan Koppen/oldjets

Penggambaran Bandar Udara Internasional Kemayoran di Komik Tintin satu ini dapat dikatakan sangat bagus dan sempurna. Herge dapat menggambarkan situasi di Bandara Kemayoran sangatlah detail, bahkan dari penggambaran pesawat Convair 990 milik maskapai Garuda Indonesia pada saat itu yang sedang terparkir di Bandara Kemayoran sangatlah detail dan sempurna. Selain itu penggambaran Menara Pengawas Air Traffic Control Bandara Kemayoran di Komik Tintin oleh Herge juga sangat sempurna. Tidak heran melihat nilai historis dari Menara Air Traffic Control Bandara Kemayoran tersebut, maka Menara Air Traffic Control Bandara Kemayoran tersebut hingga kini masih berdiri di wilayah bekas Bandar Udara Kemayoran dan telah menjadi salah satu cagar budaya kota Jakarta.

Sebegitu penting peran Bandara Kemayoran ketika menjadi Bandara Internasional, maka tidaklah heran jika Bandara Kemayoran memiliki peran penting dan tempat tersendiri pada sejarah Bangsa Indonesia. Perlu dicatat pula jika Bandara Kemayoran juga merupakan Bandara Internasional pertama yang ada di Republik Indonesia.


Kehadiran Para Tamu Negara di Bandara Kemayoran

Presiden Amerika Serikat Richard Nixon ketika tiba di Bandara Kemayoran dan disambut Presiden Suharto pada tahun 1969 | sumber gambar: nixonlibrary
Presiden Amerika Serikat Richard Nixon ketika tiba di Bandara Kemayoran dan disambut Presiden Suharto pada tahun 1969 | sumber gambar: nixonlibrary

Momen Historis yang pernah terjadi di Bandara Kemayoran adalah tidak lain ketika Bandara Kemayoran menjadi saksi bisu dari sejarah Indonesia, mana kala ketika para tamu-tamu negara yang berkunjung ke Indonesia mendarat di Bandar Udara Kemayoran. Salah satu tamu negara yang pernah tiba di Bandara Kemayoran ketika melakukan kunjungan kenegaraan ke Indonesia, tidak lain adalah Presiden Amerika Serikat Richard Milhous Nixon, yang melakukan kunjungan resmi kenegeraan ke Jakarta, Indonesia pada 27 July tahun 1969.

Kunjungan Presiden Amerika Serikat Richard Nixon ke Indonesia pada tahun 1969 bisa dikatakan menjadi momen sangat historis, mengapa begitu? Karena Richard Nixon adalah Presiden Amerika Serikat pertama yang menginjakan kakinya di tanah Indonesia, walaupun Nixon sendiri pernah berkunjung ke Indonesia pada tahun 1956 ketika masih menjabat sebagai Wakil Presiden Amerika Serikat dan pada tahun 1967 sebelum menjadi Presiden Amerika Serikat. Ketika berkunjung ke Indonesia pada tahun 1969, Nixon terbang menggunakan Pesawat Kepresidenan Amerika Serikat yang sangat terkenal yaitu, Air Force One dan Bandara Kemayoran pula lah yang menjadi saksi bisu ketika pesawat Air Force One mendarat untuk pertama kalinya di Indonesia dan merupakan Bandara pertama di Indonesia yang didarati oleh Air Force One.

Ratu Belanda Juliana tiba di Bandara Kemayoran pada tahun 1971 | sumber gambar: Historia.com
Ratu Belanda Juliana tiba di Bandara Kemayoran pada tahun 1971 | sumber gambar: Historia.com

Selain Presiden Amerika Serikat Richard Nixon, ternyata juga banyak tamu negara lainnya yang pernah tiba di Bandar Udara Kemayoran ketika melakukan kunjungan kenegaraan. Tamu negara yang pernah tiba di Bandar Udara Kemayoran ketika melakukan kunjungan kenegaraan di antaranya adalah Ratu Belanda Juliana yang berkunjung pada 3 September tahun 1971 dan merupakan kunjungan pemimpin tertinggi Belanda pertama ke Indonesia setelah Indonesia merdeka dari Belanda pada tahun 1945. Selain itu ada pula Perdana Menteri Lee Kuan Yew yang berkunjung pada tahun 1973 dan juga Pangeran Akihito yang kelak menjadi Kaisar Jepang yang berkunjung pada tahun 1962.

Bandara Kemayoran juga menjadi saksi bisu tiga kali kunjungan Wakil Presiden Amerika Serikat dengan tiga orang Wakil Presiden yang berbeda, yaitu Wakil Presiden Amerika Serikat Hubert Humphrey yang berkunjung pada tahun 1967 dan Wakil Presiden Amerika Serikat Spiro Agnew yang berkunjung pada tahun 1973 dan tidak lain adalah Richard Nixon ketika menjadi Wakil Presiden pada tahun 1956. Menteri Luar Negeri Amerika Serikat John Foster Dulles juga merupakan salah satu tamu negara yang tiba di Bandara Kemayoran ketika melakukan kunjungan kenegaraan ke Jakarta, Indonesia pada tahun 1956.


Menjadi Bandara untuk Penerbangan Domestik

Bandar Udara Kemayoran pada tahun 1981 | sumber gambar: Kompas.com/Sonora
Bandar Udara Kemayoran pada tahun 1981 | sumber gambar: Kompas.com/Sonora

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun