Mohon tunggu...
Erwin Buulolo
Erwin Buulolo Mohon Tunggu... Lainnya - Catatan, coretan dan Cerita

Penulis yang terus Belajar

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Bulu Tangkis Nadi Indonesia

19 Maret 2021   11:54 Diperbarui: 19 Maret 2021   12:00 188
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://asiangames.antaranews.com/berita/742864/lima-yel-yel-favorit-pendukung-badminton-indonesia

Bulu tangkis merupakan olahraga yang sudah menjadi kegemaran  disetiap pelosok negeri ini, maka tidak heran dari Tahun ke tahun Indonesia melahirkan atlit terbaik yang namanya harum di kancah International, banyak legenda bulu tangkis yang mengharumkan nama bangsa dimulai dari era Tjun Tjun/Johan Wahjudi saat menjuarai turnamen, keduanya berhasil meraih gelar juara pada event IBF World Championships (sekarang BWF World Championships), atau kompetisi dunia badminton edisi pertama tahun 1977 silam dan sampai sekarang era Kevin dan Marcus yang sudah banyak menorehkan Gelar. Atas banyaknya Prestasi Atlit Bulu tangkis Indonesia, maka tidak mengherankan  Indonesia merupakan termasuk negara papan atas dunia dalam olahraga ini.

Animo masyarakat yang begitu tinggi terhadap olahraga ini juga dapat diketahui setiap kali ada turnamen internasional yang penyelenggarannya di Indonesia. Penonton yang selalu riuh dan ramai di lapangan. Tidak sedikit pengakuan atlit asing yang mengakui kepada media bahwa bermain di Indonesia merupakan pengalaman yang begitu mengesankan akan penonton yang tak henti - hentinya memberikan semangat dan ketika melawan atlit Indonesia mereka selalu merasakan tekanan yang tinggi dari supporter Indonesia.

Turnamen All England yang akan diselenggarakan dari tanggal 17 sampai 21 Maret 2021 menjadi perhatian pecinta bulu tangkis, Saya sendiri yang setelah mengetahui jadwal ini merasa senang  karena di akhir pekan akan ada tontonan yang menarik. Namun, tak lama berselang setelah membaca berita Kevin dan Marcus yang mampu meraih kemenangan atas wakil tuan rumah Matthew Clare/Ethan Van Leeuwen tiba- tiba dikejutkan dengan kabar bahwa Tim Indonesia dipaksa mundur dari Turnamen All England 2021 karena alasan dari National Health Service (NHS) Pemerintahan Inggris, untuk segera melakukan isolasi selama 10 hari karena Tim Indonesia satu penumpang dengan  orang yang terpapar Covid 2019.

Alasan dipaksa mundurnya Tim Indonesia ini menjadi viral, bukan karena tak mau taatnya Atlit dan Offcial Indonesia mengenai protokol Kesehatan tetapi karena ada beberapa fakta dilapangan yang menjadikan kasus ini terasa ganjal dan Tim Indonesia merasa dirugikan akan sikap dari penyelenggara.

Peristiwa yang menimpa Tim bulu tangkis Indonesia, membuat masyarakat Indonesia merasa kecewa, Solidaritas dan dukungan terus mengalir dari seluruh rakyat Indonesia. Netizen Indonesia yang terkenal akan  keaktifannya di media sosial juga memberikan dukungan serta mengungkapkan rasa kekecawaan yang dalam. Akun BWF di Instagram menjadi sasaran Netizen Indonesia, Setiap postingan oleh akun tersebut dikomentari Netizen Indonesia, komentar yang paling banyak diberikan adalah "unfair". Sampai  kolom komentar setiap postingan akun tersebutpun dikunci.

https://asiangames.antaranews.com/berita/742864/lima-yel-yel-favorit-pendukung-badminton-indonesia
https://asiangames.antaranews.com/berita/742864/lima-yel-yel-favorit-pendukung-badminton-indonesia

 Rasa marah, kecewa dan ketidaksenangan masyarakat Indonesia adalah hal yang wajar, apalagi dengan kecintaan yang tinggi pada olahraga Bulu Tangkis. Masyarakat Indonesia akan terus mendukung Tim Indonesia yang sampai saat ini berada di Inggris serta dalam masa Isolasi, Berharap dengan dukungan dari semua pihak baik dari Pemerintah Indonesia, Federasi PBSI serta seluruh pihak  yang terkait  maka akan ditemukan solusi yang terbaik untuk Tim Indonesia.

Salam Olahraga

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun