Mohon tunggu...
Erry M Subhan
Erry M Subhan Mohon Tunggu... Lainnya - Fotografer/Videografer Freelance, Kontributor untuk beberapa agensi Photo Stock

Suka jalan-jalan menyambangi daerah-daerah dan bertemu dengan masyarakat

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Zahra dan Jaro Sami

10 Januari 2025   07:49 Diperbarui: 10 Januari 2025   07:49 80
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sebuah sudut desa Baduy Luar ( Sumber : dokumen pribadi )

Anak sulung saya, Zahra, saat pertama kali saya bawa ke Baduy Dalam usianya baru menginjak 5 tahun.

Karena usia Zahra yang masih sangat belia, saya berpikir ada baiknya memberi kabar ke teman-teman saya warga Cibeo. Untuk mengantisipasi segala kemungkinan terburuk.

Saya menelepon seorang kenalan saya yang ada di Ciboleger agar menyampaikan info rencana kedatangan saya pada warga Cibeo yang bisa dia temui.

Ciboleger adalah sebuah desa yang menjadi pintu masuk bagi wisatawan yang hendak mengunjungi perkampungan Baduy. Baik Baduy Luar maupun Baduy Dalam. Warga Cibeo kerap datang ke Ciboleger untuk berbagai keperluan.

Tiap harinya kita akan menjumpai orang Baduy Dalam di desa Ciboleger. Itu sebabnya saya menghubungi seorang rekan yang tinggal di Ciboleger. Karena dengan demikian berita yang ingin saya sampaikan bisa diterima oleh orang-orang yang saya maksud.

Diujung telepon rekan saya mengatakan akan menyampaikan pesan segera. Dia juga mengatakan kebetulan saat itu Jaro Sami sedang berkunjung kerumahnya. Dia akan menyampaikan pesan saya langsung ke Jaro Sami.

Jaro Sami adalah kepala desa Cibeo, kenal baik dengan saya. Jadi rasanya pesan saya diterima orang yang tepat.

Keesokan harinya, selepas tengah hari saya tiba di desa Nangerang. Sebuah desa yang dalam pesan saya dijadikan titik pertemuan saya dengan teman-teman dari Cibeo. Saya kaget karena teman-teman yang menjemput berjumlah 11 orang.

Pak Narja, seorang teman dekat saya yang termasuk dalam rombongan menjelaskan bahwa tadi pagi Jaro Sami mendatangi mereka satu persatu di ladang. Jaro Sami menyampaikan kabar bahwa saya akan datang bersama anak saya. Untuk itu Jaro Sami minta yang menjemput jangan cuma 1-2 orang saja.

Bukan main luar biasa perhatian Jaro Sami pada saya dan Zahra. Hingga beliau mengutus begitu banyak warga untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan kami.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun