Menurut Wikipedia.com, rasa malas muncul karena tidak ada motivasi yang dapat membuat seseorang bergerak dan melakukan sesuatu. jenuh  merupakan salah satu perasaan yang sering kita temui. dimana sistem akal tidak dapat bekerja sesuai dengan yang diharapkan dalam memproses item-item informasi ataupun pengalaman baru. Motivasi adalah "keadaan dalam diri seseorang yang mendorongnya untuk melakukan kegiatan untuk mencapai tujuan". Motivasi juga, pernyataan yang kompleks di dalam suatu organisme yang mengarahkan tingkah laku terhadap suatu tujuan (goal) atau suatu perangsang (incentive) dengan demikian motivasi dalam proses pembelajaran sangat dibutuhkan untuk terjadinya percepatan dalam mencapai tujuan pendidikan dan pembelajaran secara khusus.
   Motivasi intrinsik (terjadi aktif atau berfungsi tidak perlu dirangsangdari luar, karena dari dalam diri seorang individu sudah ada dorongan untuk melakukan sesuatu).  dan ekstrisik ( yang aktif dan berfungsi karena adanya perangsang dari luar).  tidak adanya motivasi akan membuat siswa- siswi merasakan malas dan jenuh di dalam proses pembelajaran.  Â
   Apakah anda pernah merasa malas dan jenuh ketika belajar? Jika iya maka hal tersebut bisa dikatakan sesuatu yang wajar karena tidak bisa memungkiri. karena memang terkadang ada saatnya dimana kita merasa malas dan jenuh untuk belajar. Jangan biarkan rasa malas itu terus-terusan menghampiri anda karena tentunya akan berdampak negatif bagi diri anda sendiri.
   Kita ketahui bahwa tidak ada yang menjual obat pintar, karena memang malas dan rajin seseorang itu tergantung dari dirinya sendiri  yang membuat seseorang itu menjadi pintar. jangan biarkan rasa malas belajar ini berakar kuat di dalam diri anda karena hal ini akan berdampak negatif yang mempengaruhi prestasi belajar atau membuat masa depan anda suram.
Menghilangkan rasa malas dan jenuh saat belajar.
1. Â Tenangkan pikiran.
   Sebelum memulai belajar hal pertama yang harus anda lakukan adalah menenangkan fikiran terlebih dahulu agar nanti pelajaran yang anda baca bisa diserap dengan baik dan menambah semangaat belaja. Rileks dan jangan merasa terbebani dengan apa yang anda pelajari. apabila  anda  merasa tidak nyaman maka tentunya anda akan menjadi malas dan jenuh saat belajar.
2. Â Tetapkan tujuan secara tertulis.
   Tuliskan tujuan cita-cita anda pada selembar kertas. Hal ini akan semakin membuat anda bersemangat. Jika rasa malas dan jenuh itu mulai datang anda bisa membacanya, dan akan membuat anda menjadi semangat kembali.
3. Â Relaksasi.
   Otak yang dipaksakan secara terus-menerus bisa terbebani dan lama-kelamaan dapat membuyarkan konsentrasi. Untuk mengatasi rasa penat, anda bisa melakukan relaksasi atau penyegaran selama beberapa menit. Misalkan mendengarkan musik atau yang lainnya.
4. Â Rubah pola belajar.
   Jika anda terbiasa dengan cara menghafal buku bukan memahaminya. Seharusnya anda memahami isi dari buku tersebut. Segera rubah sistem belajar anda atau melakukan cara lain yang lebih menyenangkan. Atau bahkan mencari alternatif lain dalam belajar seperti mendengarkan materi pembelajaran melalui media audio visual.
5. Â Perhatikan posisi belajar anda.
   Posisi belajar dapat mempengaruhi seseorang di dalam belajar. Usahakan belajar dengan posisi, duduk yang sempurna.
6. Â Belajar bicara tentang kualitas, bukan kuantitas.
   Tidak perlu seberapa banyak anda belajar dan berapa banyak waktu yang dihabiskan. Tetapi anda perlu fokus dalam belajar (kualitas ). jangan terlalu memaksakan dalam belajar.
 7.  Gunakan metode belajar yang menyenangkan.
   Salah satu penyebab malas belajar adalah karena cara guru menyampaikan pelajaran tersebut sulit dimengerti atau terlalu cepat . anda bisa belajar di rumah dengan metode sendiri yang lebih menyenangkan.
      Itulah cara mengatasi rasa malas dan jenuh saat belajar. Bagaimana mudah bukan? Jangan sampai rasa malas menguasai diri anda karena ini akan membawa anda pada kesengsaraan dan membuat cita-cita anda tak terwujud.Â
                            Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H